SOLOPOS.COM - Aerosmith (Dok/JIBI)

Aerosmith (Dok/JIBI)

JAKARTA–Grup musik rock and roll terkenal AS, Aerosmith, telah menyatakan komitmennya untuk mengadakan konser di JIEXPO Kemayoran Jakarta pada 11 Mei mendatang.

Promosi Selamat Datang di Liga 1, Liga Seluruh Indonesia!

Salah satu permintaan dari grup band tersebut yaitu dengan menyediakan 15  dressing rooms. Kehadiran grup musik asal Boston yang berdiri pada 1970-an itu atas kerja sama promotor Dyandra Entartaiment, Ismaya Live dan Sound Rythm

Yudha Pradana, Brand Manager Ismaya Live mengatakan konser bertema Aerosmith the Global Warming world tour  itu merupakan tur biasa untuk menghibur fans. Grup musik tersebut terdiri dari lima personil yaitu Steven Tyler, Joe Perry, Tom Hamilton
Joey Kramer, dan Brad Whitford (gitar rhythm).

Mereka akan konser di beberapa negara. Persiapan dari awal sampai untuk mendapatkan komitmen dari mereka, kata Yudha, diperlukan waktu lebih dari enam bulan.

Rencana pelaksanaan konser di Jakarta pada Agustus, tapi dimajukan menjadi 11 Mei, karena  setelah konser di Filipina, mereka  memilih ke Indonesia.

“Kami menargetkan jumlah penonton mencapai  20.000 orang. Kita  menjual tiket secara online mulai 9 Maret,” kata Yudha, setelah acara presscon di Pizza Birra Plaza Indonesia, Rabu (6/3/2013) sore.

Harga tiket yang dijual  melalui online berkisar  Rp500.000-Rp1,1 juta, sedangkan melalui tiket offline terdapat harga Rp700.000-Rp3 juta, 60 persen di antaranya kelas festival.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya