SOLOPOS.COM - Adi Adrian, Katon Bagaskara dan Romulo Radjadin dalam salah satu konser KLA Project di Solo. (JIBI/Solopos/Dok.)

Adi Adrian, Katon Bagaskara dan Romulo Radjadin dalam salah satu konser KLA Project di Solo. (JIBI/SOLOPOS/Agoes Rudianto)

JAKARTA — Gara-gara terjatuh saat manggung dengan disponsori minuman beralkohol, medio Mei 2013, Katon Bagaskara, 46, kerap mangkir latihan menjelang konser 25 Tahun KLa Project. Konser yang sedianya dihelat di Lapangan Tennis Indoor Senayan, Jakarta, 26 Juni mendatang itu pun ditunda dua bulan.

Promosi Semarang (Kaline) Banjir, Saat Alam Mulai Bosan Bersahabat

Dalam jumpa pers terkait KLA Project 25 Years: The Final Electric Journey di Jakarta, Jumat (14/6/2013), Katon mengakui, sejak insiden jatuh dari panggung 19 Mei lalu, ia harus istirahat total dari kegiatan menyanyi maupun aktivitas fisik yang berat. Dokter yang menangani cederanya memperkirakan perlu waktu pemulihan sekitar tiga bulan. Kondisi itu otomatis mengganggu jadwal latihan bermusik KLA menjelang konser.

Ia berharap hikmah penundaan waktu konser hingga 23 Agustus 2013 itu bisa membuat para personel KLA menjadi lebih siap karena memiliki cukup banyak waktu untuk latihan. “Tapi bersyukur banget, setelah tiga minggu pemulihan, sekarang sudah mulai latihan [menyanyi] lagi,” tukas mantan suami Ira Wibowo itu.
Menurut Katon, konser penanda 25 tahun perjalanan musik KLA Project itu adalah perayaan besar bagi dia dan dua personel lain KLA, Adi Adrian dan Romulo Radjadin alias Lilo. Lilo pun menambahkan harapannya atas pengunduran waktu konser itu, yakni bisa membuat konsep dan aransemen musik semakin matang.

Selama Katon dalam masa pemulihan, kedua personel lain KLA itu mengaku tetap  berlatih demi penampilan terbaik mereka pada konser 25 Tahun KLa Project tersebut. “Ini adalah tahun bahagia di mana KLA Project telah berusia 25 tahun dan kami bersungguh-sungguh menyiapkan konser ini,” imbuh Adi.
Lilo menambahkan dalam konser tersebut akan ada sekitar 20 lagu yang akan dibawakan dengan mengusung musik new wave dan techno-pop, jenis musik yang pernah dimainkan KLA Project di awal terbentuknya kelompok itu dulu. Kala itu KLA juga digawangi Ari Burhani.

“Intinya sekarang kami berdua senang Katon sudah bisa ikut latihan, sudah siap bermusik lagi. Kami akan tampilkan yang terbaik di konser 25 Tahun KLA Project pada 23 Agustus nanti,” janji Adi.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya