Entertainment
Minggu, 7 April 2019 - 10:30 WIB

3 Jam, Film Avengers: Endgame Bakal Kuras Emosi

Redaksi Solopos.com  /  Adib Muttaqin Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Marvel mengumumkan Avengers: Endgame sebagai film berdurasi terpanjang. Film yang dirilis 26 April 2019 tersebut tayang selama 180 menit alias tiga jam. Hal inilah yang menjadikannya sebagai film super hero terpanjang produksi Marvel Cinematic Universe.

Sutradara film terbaru Hollywood, Joe Russo, membeberkan alasannya membuat Avengers: Endgame berdurasi panjang. Avengers: Endgame merupakan film ke-22 sekaligus puncak dari 11 tahun perjalanan Marvel.

Advertisement

Mengutip CNET, Sabtu (6/4/2019), film terbaru Avengers: Endgame rencananya dirilis dengan durasi yang lebih lama, yakni tiga jam dua menit. Namun, akhirnya dipangkas menjadi tiga jam 58 detik. “Yang kami lakukan hanya mempercepat kreditnya saja,” kata Joe Russo.

Joe Russo menambahkan, dirinya dan Anthony Russo berkomitmen pada pertaruhan emosi. Menurutnya, kisah tersebut memiliki plot yang luas dengan banyak karakter dan emosi. “Kami sudah bekerja keras dalam film ini. Kami tidak suka durasi yang berlebihan. Hanya saja, sulit menyelesaikan kisah selama 10 tahun,” sambung Joe Russo.

Film Hollywood terbaru ini menceritakan akhir petualangan super hero Marvel melawan raksasa ungu, Thanos. Di film sebelumnya, Avengers: Infinity War, Thanos melenyapkan separuh alam semesta dengan infinity stones yang dimilikinya.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif