SOLOPOS.COM - Pet Shops Boys (flickr.com)

Pet Shops Boys

Pet Shops Boys (flickr.com)

Solopos.com, JAKARTA — Agustus sepertinya akan menjadi bulan penuh berkah. Selain datangnya Hari Raya Idul Fitri yang dirayakan oleh umat Islam dan Hari Kemerdekaan yang dirayakan seluruh rakyat, para penggila konser akan diberondong dengan datangnya sederet artis mancanegara yang menggelar konser mereka di Indonesia.

Promosi Sejarah KA: Dibangun Belanda, Dibongkar Jepang, Nyaman di Era Ignasius Jonan

Hingga kini, setidaknya sudah tujuh artis ataupun band mancanegara tercatat bakal datang ke Indonesia sepanjang bulan Agustus ini. Sebut saja, Pet Shop Boys, John Legend, All Time Low, A Rocket To The Moon, The Red Jumpsuit Apparatus, Infinite dan Metallica.

Di antara rangkaian konser tersebut, penampilan grup band metal legendaris Metallica sudah pasti yang paling menyita perhatian dan paling ditunggu para pencinta musik di Indonesia. Konser itu akan menjadi penampilan kedua mereka ke Indonesia setelah sebelumnya, pada 1993, mereka pernah menggelar konser di Stadion Lebak Bulus, Jakarta yang berakhir dengan kerusuhan.

Selain itu, penampilan Pet Shop Boys juga patut diperhitungkan, karena duo pop elektronik ini menjadi salah satu duo yang paling konsisten sejak tahun 80-an.

 

Jadwal Konser Agustus

17 Agustus Pet Shop Boys Plenary Hall, Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta
17 Agustus John Legend Potato Head Beach Club, Bali
23 Agustus All Time Low dan A Rocket To The Moon Lapangan Parkir Kolam Renang, Senayan, Jakrta
25 Agustus Metallica Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan, Jakarta
27 Agustus The Red Jumpsuit Apparatus Plaza Selatan Senayan, Jakarta
31 Agustus Infinite Mata Elang International Stadium (MEIS), Ancol, Jakarta

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya