SOLOPOS.COM - Vahide Percin, pemeran pengganti Meryem Uzerli sebagai Hurrem Sultan di Abad Kejayaan (Facebook.com)

Abad Kejayaan ANTV malam ini berlanjut dengan kisah datangnya Fatma Sultan dan Huricihan anak Khadijah.

Solopos.com, SOLO – Serial Abad kejayaan ANTV, Minggu (28/6/2015), berlanjut dengan persiapan para selir pergi ke Manisa untuk menemani Selim. Valeria yang termasuk dalam selir tersebut membuat Cecilia merasa sangat kesal. Ia pun pergi ke kamar Hurrem untuk memohon agar dirinya diperbolehkan ikut ke Manisa.

Promosi Pembunuhan Satu Keluarga, Kisah Dante dan Indikasi Psikopat

Di kamar Hurem, Cecilia berlutut di depan Hurrem memohon agar dirinya diperbolehkan berangkat ke Manisa. Hurrem yang memang tengah mencari selir yang patuh dan cerdas meminta Cecilia agar ia setia kepadanya. Hurrem pun memberinya nama baru, Nur Banu.

Keesokan harinya saat Hurrem terbangun dari tidurnya, ia melihat sebuah kotak perhiasan. Ia tersenyum senang, tapi setelah dibuka kotak tersebut berisi seekor kalajengking.

Di malam hari Hurrem terbangun dari tidurnya, ia merasa sulit untuk bernapas. Hurrem terjatuh dan tak sadarkan diri. Fahriye yang melihat Hurrem langsung menahannya. Di luar istana ada dua orang wanita yang datang, mereka adalah Fatma Sultan dan Huricihan Sultan.

Fahriye memanggil dokter untuk memeriksa keadaaan Hurrem. Fahriye meminta dokter tak memberitahu siapapun tentang sakit yang diderita Hurrem. Sumbul merasa khawatir dengan keadaan Hurrem yang ternyata memiliki penyakit yang tidak ada obatnya.

Fatma Sultan yang merupakan adik dari Baginda tiba di taman istana bersama dengan Huricihan (anak Khadijah dan Ibrahim). Gulfem menyambut mereka dengan sedikit terkejut lantaran tak kedatangan mereka yang terkesan mendadak. Gulfem senang dapat melihat Huricihan yang sudah tumbuh menjadi gadis muda yang cantik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya