Entertainment
Minggu, 4 September 2016 - 10:30 WIB

Abimana Bangga Perankan Tokoh Dono di Warkop DKI Reborn

Redaksi Solopos.com  /  Haryo Prabancono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Foto pemeran utama Warkop DKI Reborn. (Istimewa)

Aktor Abimana Aryasatya sangat bangga bisa memerankan tokoh Dono.

Solopos.com, JAKARTA — Aktor Abimana Aryasatya merasa bangga bisa memerankan tokoh Dono di film terbaru Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss part 1.

Advertisement

Dia terharu saat pihak keluarga Dono memuji aktingnya, karena mirip dengan mendiang Dono. “Sebagai aktor, saya merasakan sesuatu yang luar biasa bisa memerankan tokoh Dono, apalagi setelah bertemu dengan keluarga Mas Dono dan mereka bilang di film Warkop DKI Reborn mirip dengan ayahnya,” tuturnya seperti dikutip Solopos.com dari Antara, Sabtu (3/9/2016).

Abimana berharap nantinya penonton bisa merasakan penghayatan aktingnya sebagai Dono dalam film. “Saya merasa bersyukur. Saya berharap nanti penonton bisa merasakannya,” kata dia.

Sementara itu, Vino G. Bastian yang memerankan tokoh Kasino mengaku tak ingin menggantikan peran Kasino dalam Warkop DKI. “Kami tidak punya niat menggantikan Warkop. Kami sebagai anak-anak yang mengidolakan Warkop DKI,” ujar dia.

Advertisement

Sebagai Eksekutif Producer sekaligus pemain dan personel asli, Indro juga angkat bicara. Baginya, nostalgia hanya satu dari banyak elemen lain yang menjadi unggulan. “Sebetulnya, ada tiga menu utama dari film terbaru Warkop DKI Reborn. Remake, hal-hal yang diulang, terus komedi kekinian dan main teknologi. Strateginya seperti itu. Makanya enggak semuanya nostalgia,” tutup Indro.

Istri Indro Warkop, Nita Octobijanthy, terharu melihat trailer film terbaru Warkop DKI Reborn Jangkrik Boss Part 1 yang menampilkan Abimana Aryasatya, Tora Sudiro dan Vino G. Bastian sebagai trio pelawak itu. “Saya seperti merasakan kehadiran dari Mas Dono, Mas Kasino, begitu melihat trailer,” kata Nita.

Satu hal yang paling menyentuh Nita adalah Abimana yang menurut Nita sangat mirip dengan Dono baik fisik dan sifat. Abimana, Vino dan Tora memang didandani semirip mungkin dengan sosok asli Dono, Kasino dan Indro.

Advertisement

Nita melihat Abimana bisa meniru bahasa tubuh Dono saat ia senang, kesal bahkan ketika terpojok. Di belakang layar, ia melihat ada kemiripan sifat Abimana dengan Dono, misalnya cuek dan seringkali tidak bicara kalau tidak ditanya. “Itu Mas Dono banget, nyambung banget, hal-hal itulah yang mungkin tak terasa tiba-tiba membuat saya menangis,” ujarnya.

Nita menambahkan, penampilan Abimana, Vino dan Tora, lebih terasa sebagai Warkop DKI saat memakai seragam Chips karena sangat mirip dengan gerak-gerik Warkop DKI dulu.

Film terbaru Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss Part 1 dijadwalkan tayang 8 September 2016. Selain empat nama di atas, hadir pula Ence Bagus, Nikita Mirzani dan Hannah Al Rashid.

Advertisement
Kata Kunci : Abimana Warkop DKI Reborn
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif