SOLOPOS.COM - Bambang Pamungkas. (Twitter)

Solopos.com, JAKARTA – Masalah Bambang Pamungkas dengan anak sulungnya, Jane Abel, masih berlanjut. Seperti diketahui nama Jane Abel dicoret dari daftar Kartu Keluarga (KK) mantan bintang sepak bola tersebut.

Kuasa hukum Bepe, sapaan akrab Bambang Pamungkas, Z Khasannul, mengatakan nama Jane Abel hanya dipindahkan, bukan diusir dari keluarga. Hal itu disebut untuk mempermudah Jane Abel menjalani proses administrasi kuliah hingga kegiatan lainnya di Solo.

Promosi Tragedi Simon dan Asa Shin Tae-yong di Piala Asia 2023

Selain itu, Z Khasannul juga menjelaskan, Jane Abel belum lama ini memang meminta berkas atas nama dirinya dari Bepe. Disebut Jane Abel hendak menjalani pernikahan pada Agustus 2021.

“Jadi kalau boleh sampaikan sih ya sebenarnya beberapa hari yang lalu dia minta dokumennya dengan alasan Agustus ini entah itu awal atau akhir Agustus, bilangnya mau menikah. Katanya gitu,” ujar Khasannul saat dihubungi Detik.com, Senin (9/8/2021).

Baca juga: Anak Sulung Bambang Pamungkas Dicoret dari KK Gegara Ulah Ibu Tiri?

Saat itu pihak Bambang Pamungkas sempat terkejut karena Jane Abel hendak menikah namun tak memberi kabar. Sebagai ayah, Bepe mengaku belum mengenal calon suami Jane Abel.

Mengenai hal ini, pihak Bambang Pamungkas masih belum percaya. Mereka berpikir hal ini hanya alasan Jane Abel.

“Nah menikah kok nggak kabar-kabar, belum dikenalin ini itu. Paling enggak kan orang tua harus tau kan siapa calonnya. Entah itu alasannya dibuat-buat atau seperti apa,” jelas Khasannul.

Baca juga: Jateng Terancam Tenggelam, Ganjar Ditegur Megawati Soal Rob

Sampai saat ini Jane Abel masih menunggu penjelasan dari sang ayah. Dia mengaku sudah menghubungi ayahnya, namun tidak direspons.

“Sewaktu saya WA ayah terkait rencana menikah, Beliau tidak membalasnya, bagimana saya bisa mengenalkan kepada ayah saya. Berati WA saya hanya dibaca saja dan sekarang sekarang oleh bapak info tersebut bapak jadikan statement. Saya enggak kenal bapak dan bapak enggak kenal saya,” ungkapnya.

Jane Abel berharap ayahnya bisa bijak dan berani bicara soal masalah yang ada.

“Saya tidak punya masalah hukum dengan ayah saya, Jadi mohon jangan pasang badan untuk ayah saya. Biarkan ayah saya menjadi orang yang penuh kebijaksanaan sebagai seorang bapak bicara langsung kepada anaknya,” tutup Jane Abel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya