Entertainment
Kamis, 17 Agustus 2017 - 14:44 WIB

Bateeq Usung Semangat Kepahlawanan dalam Fashion Show

Redaksi Solopos.com  /  Anik Sulistyawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Fashin Show Bateeq dalam perhelatan SBBI-JBBI di Hotel Alana Solo, Kamis (19/5/2016). (Rini Yustiningsih/JIBI/Solopos)

Brand batik Bateeq menggelar kegiatan untuk memperingati HUT ke-72 RI dengan menggusung semangat pahlawan.

Solopos.com, SOLO--Bertepatan dengan perayaan kemerdekaan, brand batik asal Solo Bateeq merilis koleksi fall/winter 2017 di Atrium The Park Mall Solo Baru, Sukoharjo, Sabtu (19/8/2017) malam. Puluhan busana terbaru bakal dipamerkan dalam launching product bertema Heroine tersebut. Yang terdiri dari 20 koleksi spesial dan 10 reguler.

Advertisement

Operation Director PT Efrata Retailindo, Haenis Gunarto, saat jumpa pers di House of Beer The Park Mall Solo Baru, Selasa (15/8/2017), mengatakan Heroine terinspirasi dari Cut Meutia. Pahlawan perempuan asal Aceh tersebut merupakan ksatria pemberani yang mempertaruhkan nyawanya di medan perang.

Di saat bersamaan Meutia juga mampu kehidupan rumah tangganya dengan baik. Sesuai dengan sang pahlawan perempuan, busana ready to wear yang mereka produksi dibuat dengan potongan tegas dan berkarakter kuat.

Dominasi warna merah maroon dipilih untuk mewakili Meutia. Meskipun terinspirasi dari tokoh wanita, mereka juga menyiapkan busana pria dalam bentuk memeja, celana, dan kaus. Koleksi fall winter 2017 ini dirancang dengan konsep modern seusai dengan segmentasi pasar mereka mayoritas usia 25 tahun – 35 tahun.

Advertisement

Ada lima motif batik printing yang diaplikasikan dalam koleksi terbaru kali ini. Pertama motif kembang lung-lungan yang dipadukan dengan garis-garis menyerupai halilintar. Kedua motif pisan bali yang dikombinasikan dengan motif kawung berbentuk geometris. Ketiga motif kawung semebar yang menjadi cerminan sifat perempuan. Keempat motif banji yang bermakna keteraturan dalam kehidupan dan terakhir parang kupu-kupu.

Tak hanya fashion show, launching koleksi terbaru yang juga bertujuan untuk mendekatkan Bateeq dengan masyarakat Solo ini dimeriahkan serangkaian kegiatan dalam tema besar Bateeq Fashion Festival yang digelar selama empat hari, Kamis-Minggu (17-20/8/2017).

Dimulai dengan lomba mewarnai dan menggambar, live music, talk show tentang batik bersama mantan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Solo dan Ketua Ikapersata Owen Jo, dan lomba fashion show.

Advertisement

Bateeq juga menggelar bazar di Atrium Broadway di The Park Mall selama acara berlangsung. Mereka menawarkan harga terbaik dengan diskon batik reguler maksimal 72%. “Kegiatan ini untuk merayakan kemerdekaan sekaligus agar kami lebih dekat dengan masyarakat Solo,” kata Haenis.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif