Entertainment
Sabtu, 24 Februari 2018 - 06:45 WIB

BOLLYWOOD : Rani Mukerji Tak Pernah Mimpi Jadi Artis

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Rani Mukerji (Pictagram)

Rani Mukerji mengaku tidak pernah bermimpi jadi artis Bollywood.

Solopos.com, SOLO – Karier Rani Mukerji di dunia hiburan Bollywood memang tak diragukan lagi. Wanita berusia 39 tahun ini merupakan salah satu aktris yang sangat terkenal di India. Maklum saja dia telah menggeluti karier di industri hiburan Bollywood.

Advertisement

Rani Mukerji kali pertama muncul dalam film Raja Ki Aayegi Baraat pada 1996 silam. Namanya kian melejit setelah beradu akting dengan Raja Bollywood, Shah Rukh Khan, dalam film Kuch Kuch Hota Hai yang dirilis 1998 silam.

Akting yang memukau membuat Rani Mukerji sering didapuk menjadi pemeran utama wanita dalam berbagai film layar lebar. Namun ternyata Rani Mukerji sama sekali tidak pernah berniat menggeluti karier di dunia hiburan Bollywood. Dia mengaku hanya mengikuti keinginan sang ibu yang mendorongnya menjadi artis.

“Saya tidak pernah berpikiran menjadi artis. Semua ini berkat ibuku. Saat itu, aku masih sangat muda dan belum banyak mengerti. Ibuku yang mengatur kehidupanku. Sebab, aku adalah anak yang sangat patuh kepadanya,” ungkap Rani Mukerji seperti dikutip Solopos.com dari Indian Express, Jumat (23/2/2018).

Advertisement

Sebagai anak yang patuh, Rani Mukerji selalu menuruti semua perkataan ibunya. Pada mualnya, dia merasa kurang nyaman. Namun, kini dia sangat berterima kasih kepada sang bunda yang telah membuatnya menjadi seorang artis terkenal.

“Saya selalu menuruti keinginan ibu. Dia ingin aku menjadi artis, maka aku hanya bisa patuh. Pada awalnya memang terasa kurang nyaman. Namun, lama-kelamaan aku sadar dan sangat berterima kasih kepadanya,” sambung dia.

Kini, Rani Mukerji telah menjadi seorang ibu dari anak perempuan yang masih balita, Adira Chopra. Sebagai ibu, dia mengaku tidak akan memaksakan keinginannya kepada sang anak. Dia hanya ingin sang anak belajar bela diri saat dewasa nanti.

Advertisement

“Aku hanya ingin Adira belajar bela diri. Dia harus bisa membela dirinya sendiri. Saya merasa semua wanita harus punya kemampuan membela diri agar tidak dipandang sebelah mata. Aku juga ingin dia belajar menari seperti wanita India pada umumnya,” tutup dia. 

Advertisement
Kata Kunci : Bollywood Rani Mukerji
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif