SOLOPOS.COM - Boys Planet. (Instagram @boysplanet.official)

Solopos.com, SOLO-Penyelenggara ajang kompetisi Boys Planet mengumumkan tiga peringkat sementara bagian pertama pemungutan suara global yang mencerminkan perhitungan pada 17 April 2023. Simak ulasannya di kabar artis Korea Selatan kali ini.

Seperti disiarkan Soompi dan dikutip dari Antara pada Rabu (19/4/2023), tiga peringkat yang mereka ungkap yakni peserta pelatihan Kim Tae-rae di posisi ke-11 dari sebelumnya posisi keempat, kemudian Park Han-bin naik satu peringkat dari peringkat ke-11 menjadi posisi 10.

Promosi Komeng Tak Perlu Koming, 5,3 Juta Suara sudah di Tangan

Sementara Sung Han-bin yang sebelumnya menduduki peringkat wahid saat ini berada di posisi ketiga.  Menurut data, sebanyak 869.321 suara diberikan di Korea sementara 3.443.787 suara diberikan secara global.

Putaran pertama pemungutan suara global  Boys Planet ditutup pada 20 April 2023 atau bertepatan dengan babak final kompetisi tersebut yang dijadwalkan berlangsung di Jamsil Arena, Seoul, Korea Selatan.  Penyelenggara ajang kompetisi pencarian grup idol K-pop Boys Planet telah mengungkap ke-18 peserta urutan teratas yang akan melaju ke babak final.

Sebelumnya, Star Master atau presenter program Jeon Seomi mengumumkan peringkat tim untuk misi Artist Battle, seperti dilaporkan Soompi pada Rabu (13/4/2023).  Dari ke-18 nama tersebut, salah satunya yakni Lee Ho-taek yang juga dikenal sebagai Hui, pemimpin grup idola K-pop PENTAGON.

Berikut nama ke-18 peserta Boys Planet seperti dikutip dari Antara:

1. Sung Han-bin (STUDIO GL1DE)
2. Zhang Hao (Yuehua Entertainment)
3. Kim Ji-woong (Pelatih Perorangan)
4. Kim Tae-rae (WAKEONE)
5. Han Yu-jin (Yuehua Entertainment)
6. Keita (RAINCOMPANY).
7. Kim Gyu-vin (Yuehua Entertainment)
8. Ricky (Yuehua Entertainment)
9. Seok Matthew (MNH Entertainment)
10. Lee Hoe-taek (Cube Entertainment)
11. Park Han-bin (WAKEONE)
12. Park Gun-wook (Jellyfish Entertainment)
13. Jay (FM Entertainment)
14. Yoo Seung-won (Yuehua Entertainment)
15. Yoon Jong-woo (Peserta inividual)
16. Kum Jun-hyeon (Redstart ENM)
17. Lee Jeong-hyeon (WAKEONE)
18. Na Kamden (FNC Entertainment)

Acara final Boys Planet akan disiarkan secara langsung dari Jamsil Arena, Seoul, Korea Selatan pada 20 April 2023 pukul 20.50 waktu Korea Selatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya