SOLOPOS.COM - Ayu Utami (JIBI/Solopos/Dok.)

Buku baru karya Ayu Utami akan diterbitkan pada tahun depan.

Solopos.com, JAKARTA – Penulis dan sastrawan Ayu Utami mengungkapkan ada sembilan buku baru yang sedang mengantre untuk diterbitkan tahun depan. Kesembilan buku itu di antaranya seri zodiak yang ditulis bersama muridnya.

Promosi Uniknya Piala Asia 1964: Israel Juara lalu Didepak Keluar dari AFC

Selain itu, ada buku seri lanjutan dari Spiritualisme Kritis dan seri lanjutan Bilangan Fu. Penulis yang tenar berkat buku sastra Saman dan Larung ini mengungkapkan dirinya merasa mulai produktif menulis sejak dua tahun lalu.

“Total karya saya yang sudah diterbitkan ada 16 buku. Saya merasa produktif menulis sejak dua tahun terakhir,” kata dia kepada Bisnis.com/JIBI, baru-baru ini.

Dalam rencana jangka panjangnya, Ayu berencana setiap setahun sekali akan menerbitkan satu hingga dua buku sastra dengan tingkat pemikiran yang ringan, untuk level sastra sedang akan diterbitkan dalam waktu dua hingga tiga tahun sekali, dan level berat setiap empat hingga lima tahun sekali.

“Saya selalu berusaha menghadirkan karya sastra untuk berbagai kalangan. Sebab ada yang ingin membaca sekadar untuk pengisi waktu, tapi ada juga yang tidak,” ujar dia.

Sekadar informasi, Ayu Utami sudah menerbitkan 16 karya sastra. Sejumlah buku best seller di pasaran adalah Saman (1998), Larung (2001), Cerita Cinta Enrico (2012), Si Parasit Lajang (2013), dan Pengakuan: Eks Parasit Lajang (2013).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya