Entertainment
Rabu, 21 Desember 2011 - 14:47 WIB

Cari uang tambahan, ringankan beban Ortu

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Mufid Aryono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

SOLO-Siapa bilang seorang pelajar cuma bisa nodong minta uang saku ke orangtua (Ortu)? Wah enggak juga. Ada kok pelajar yang udah belajar mandiri mencari uang sendiri. Enggak percaya!
Lihat saja sebagian Sobat Gaul yang merupakan pelajar SMA/SMK di Soloraya banyak yang udah pada mencari uang saku tambahan.

Tujuannya satu, selain meringankan beban Ortu juga melatih diri. Baik dalam hal tanggung jawab, mandiri, disiplin dan kerja keras. Mereka pun bekerja tambahan lewat berbagai cara, yang jelas cara yang bener. Ada yang buka bisnis kue kecil-kecilan, ada yang jualan pulsa, kirim berbagai naskah ke media massa. Bahkan ada yang mendulang rupiah lewat prestasi yang mereka miliki.

Advertisement

Seperti yang dilakukan Witria Kusuma Dewi, siswa Kelas XII IPS 1 SMAN 1 Wonogiri. Siswi yang punyai hobi menyanyi ini ternyata bisa mendulang rupiah dari hobinya itu. Selain sering pentas, tampil nyanyi di berbagai acara resepsi dan perlombaan, Witria yang berprestasi sebagai Juara II Duta Wisata Wonogiri tahun 2011 ini juga mendapatkan tambahan uang saku di bidang lain selain nyanyi.

“Ya karena prestasi jadi Duta Wisata itu, saya juga sering dapat tugas gitu. Hehehe hasilnya lumayan lah buat uang saku,” ujar cewek kelahiran Wonogiri, 30 Oktober 1994 ini.

Advertisement

“Ya karena prestasi jadi Duta Wisata itu, saya juga sering dapat tugas gitu. Hehehe hasilnya lumayan lah buat uang saku,” ujar cewek kelahiran Wonogiri, 30 Oktober 1994 ini.

Witria yang juga mantan Wasis SOLOPOS angkatan ke VI ini mengaku mulai mendapatkan uang saku tambahan sejak jadi Wasis dan peye nyanyi di sejumlah acara.

“Pengalaman di Wasis itu banyak banget. Aku jadi tambah percaya diri,” katanya.

Advertisement

Misalkan, kerja tersebut hanya dia ambil pada saat hari-hari libur. “Ya yang jelas harus bisa mengatur jadwal sendiri. Misalkan itu pulang sekolah jam dua siang, pulang rumah harus istirahat. Malamnya bisa digunakan belajar. Enggak semua job saya ambil. Kalau hari libur misalkan ada lomba nyanyi ya diambil. Lumayan kan kalau juara bisa dapat hadiah,” ujar cewek yang beberapa kali meraih juara lomba nyanyi ini.

Menurut Ardian Rachman Prasetyo, siswa SMAN 7 Solo, bisa mencari uang tambahan sendiri merupakan suatu kebanggaan.

”Belum lama ini aku juga sedang mencoba untuk mencari uang tambahan sendiri dengan cara berjualan pulsa. Dengan keuntungan yang ku dapat sekarang aku bisa jajan dengan uang jerih payahku sendiri tanpa harus meminta lagi kepada orangtua.

Advertisement

Aku tidak merasa malu melakukan hal ini, karena belum tentu orang lain bisa melakukan hal yang sama denganku”  ujar cowok yang jago karate ini.

Tidak jauh berbeda dengan Ardian, Ulfa Tiara siswi SMK Batik 1 Solo mengatakan anyak manfaat yang bisa didapat dengan bekerja sampingan. Salah satunya, mengajarkan mandiri sejak dini, melatih mental, mengajarkan untuk lebih bertanggung jawab.

Ia  merasa bangga karena sudah mampu menghasilkan uang dengan usahanya sendiri yaitu menjual aksesori untuk wanita. Segala sesuatu yang dilakukan dengan rasa senang dan ikhlas akan membuahkan hasil yang maksimal pula.

Advertisement

Seorang pelajar yang bisa mencari uang saku tambahan, menurut Natanel Asmoro, bisa dikasih jempol. Siswa Kelas X SMK 7 Solo itu salut dengan mereka yang bisa cari tambahan uang saku.
“Wah,itu hebat,kan itu bisa buat tambahan biaya sekolah dan memperingan beban Ortu,” tandasnya.

Yang pasti kerja sampingan itu tak boleh mengganggu tugas utama sebagai seorang pelajar, yakni sukses di bidang studinya. Oleh karena itu mereka yang punya kerja sambilan, harus pintar-pintar ngatur waktu.

(Nurhadi/Dayu-Wasis)

Advertisement
Kata Kunci : Ortu Tambahan Uang Saku
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif