SOLOPOS.COM - Mert dan Demet di serial Cinta Elif (Weheartit.com)

Cinta Elif Antv kali ini mengisahkan penculikan Ipek dan kisah asmara Demet bersama Mert.

Solopos.com, SOLO — Demet di serial Cinta Elif Antv, Sabtu (12/12/2015), berkencan dengan anak Tayyar Dundar, Mert. Sementara itu, Tayyar menyusun rencana penculikan Ipek.

Promosi Gonta Ganti Pelatih Timnas Bukan Solusi, PSSI!

Di episode Cinta Elif Antv sebelumnya, Ipek tertembak saat menyelamatkan Arda. Ia tertembak di bagian perut, sementara Arda di bagian lengannya. Kedua polisi tersebut selamat.

Omer menduga, insiden jebakan dan penembakan tersebut adalah rencana jahat Tayyar Dundar. Satu-satunya polisi yang Omer curigai sekarang adalah kakaknya sendiri, Husen. Mulanya, Arda tak pecaya jika Husein tega membunuhnya, tapi setelah mendengar penjelasan Omer, Arda sepakat. Ia berjanji akan membantu Omer membuka tabir kejahatan Husein bersama Tayyar Dundar.

Tak lama kemudian, Husein menjenguk ke rumah sakit dan berakting seolah-olah sangat mengkhawatirkan keadaan Arda dan Ipek. Omer pun berpura-pura menampakkan ekspresi tak curiga kepada sang kakak.

Malam hari, Demet dan Mert berkencan di sebuah kafe. Baru saja dating mau mereka mulai, Nilufer menelepon Mert, mengajaknya jalan. Mert menolak karena ia sedang makan malam bersama Demet, keponakan Omer. Nilufer kesal.

Sementara itu, Tayyar Dundar bertemu dengan Fatih. Fatih memberi tahu Tayyar soal kehidupan rumah tangga Ipek. Lalu, Tayyar menyuruh Fatih atau Metin mengajak Nilufer ke rumahnya untuk melangsungkan pernikahan secara resmi. Fatih pun pergi ke rumah Nilufer dan membujuknya lagi. Nilufer luluh dengan ciuman Fatih.

Di ruang keluarga, Elif menelepon Omer. Ternyata handphone Omer tertinggal di ruang rawat Ipek. Ipek terpaksa mengangkatnya dan menjelaskan handphone Omer tertinggal. Elif segera menutup HP-nya. Omer mengambil HP dan Ipek memberitahunya Elif menelepon. Omer bergegas menelepon Elif tapi kekasihnya itu tak mengangkat panggilannya.

Pagi hari, Ipek sudah boleh pulang. Ia memutuskan pulang sendiri dan menyuruh Pelin bekerja saja. Ia menyetop taksi. Ternyata, sopir taksi tersebut termasuk dalam komplotan Tayyar. Ipek diculik oleh komplotan tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya