SOLOPOS.COM - Nassar dan Nisa Solo (Twitter)

D’Academy 3 Konser Wildcard Nisa Solo tampil kedua setelah Lia Samarinda. 

Solopos.com, JAKARTA – Ajang pencarian bakat D’Academy 3 Konser Wildcard ditayangkan secara langsung di Indosiar, Kamis (18/2/2016) pukul 18.30 WIB. Perwakilan Kota Solo, Anissa Farella tampil kedua setelah Lia Samarinda.

Promosi Ongen Saknosiwi dan Tibo Monabesa, Dua Emas yang Telat Berkilau

Nisa Solo tampil anggun mengenakan terusan berwarna cokelat. Menyanyikan lagu berjudul Perpisahan yang dipopulerkan Rita Sugiarto, Nisa terlihat berusaha tampil semaksimal mungkin mendalami lagu bertema sedih ini. Namun semua juri justru menilai penampilan Nisa kurang maksimal dan terkesan kurang menjiwai lagu.

”Nisa nyanyinya biasa aja, bisa nyanyi, tapi enggak ada penjiwaannya. Kamu jangan cuma cantiknya aja. Gak ada jiwa, gak ada rasa,” kritik Iis Dahlia.

Juri lainnya, Inul Daratista mengomentari penampilan Nisa Solo dengan menceritakan bagaimana ia jungkir balik saat merintis karier. Inul mengingatkan agar Nisa tak hanya mengandalkan kecantikan, tetapi juga kualitas suara.

”Hari ini penampilan kamu masih kurang, nyanyinya biasa aja,” ucap Inul.

Rita Sugiarto juga mengamini Iis Dahlia dan Inul Daratista. Rita mengakui Nisa mengalami banyak penurunan. Penampilan Nisa Solo menurut Rita, hanya bagus di bagian akhir.

Sementara itu perolehan SMS suara untuk Nisa Solo di awal tayangan berada di posisi keempat dengan 17,2 persen di atas Wina dengan 16,5 persen. Di posisi pertama ditempati oleh Sona dengan 24,7 persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya