Entertainment
Rabu, 18 Desember 2019 - 16:54 WIB

Dikecam Bandingkan Pilot dengan Ojol, Iis Dahlia Balik Salahkan Netizen

Nugroho Meidinata  /  Newswire  /  Adib M Asfar  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Iis Dahlia (Instagram @isdadahlia)

Solopos.com, JAKARTA -- Penyanyi dangdut Iis Dahlia pada Rabu (18/12/2019) kembali menjadi bahan pembicaraan di media sosial Twitter. Bahkan, namanya masuk dalam jajaran trending topic di Twitter. Ini dipicu pernyataan Iis Dahlia yang dianggap membandingkan profesi pilot dan ojek online (ojol).

Pernyataan itu bermula dari masih adanya tudingan bahwa suami Iis Dahlia, Satrio Dewandano, yang menjadi pilot Garuda Indonesia, terlibat skandal penyelundupan onderdil Harley Davidson dan sepeda Brompton oleh eks Dirut Garuda Indonesia, Ari Ashkara. Iis mengaku kesal karena netizen masih saja mengaitkan kasus tersebut dengan suaminya.

Advertisement

Iis menegaskan dirinya tidak berniat untuk membandingkan kedua profesi tersebut. Dia hanya menyebut perbedaan profesi pilot yang tidak menerima dan meminta tip serta rating kepada penumpang selayaknya pengemudi ojol.

SPBU Gilingan Tutup, Mau Dibangun Masjid?

Advertisement

SPBU Gilingan Tutup, Mau Dibangun Masjid?

"Tukang ojek online setelah selesai minta bintang dan kami kalau berbaik hati, kasih tip, benar? Tapi pilot ketika mengantarkan pesawat penumpang, ada enggak yang kasih tip dia? Enggak ada," kata Iis Dahlia dengan wajah kesal yang dikutip Solopos.com dari Detik.comRabu.

Hati-Hati! Kartasura Rawan Macet Jelang Natal & Tahun Baru

Advertisement

Pada kesempatan itu pula, dia mengatakan netizen yang salah menginterpretasikan pernyataannya.

Limbah Plastik di Purwokerto Jadi Pohon Natal

"Salah saya salah ngomong gitu? Netizen yang salah. Saya bukan ngomongin sopir, bukan membandingkan ya. Tapi karena ketika ada netizen ngomong seperti itu, saya bicara seperti itu, dan itu fakta," ujarnya.

Advertisement

Sementara itu, netizen hingga Rabu sore masih membahas tentang Iis Dahlia. Salah satu netizen pengguna akun Twitter @jenk_kelinnnnn berpendapat seharusnya Iis Dahlia tidak membawa-bawa profesi ojol.

Skuad Pelapis Liverpool Dihajar Aston Villa, Klopp: Tetaplah Jadi Pemberani

"Kenapa cuma baca judul ?? tuh bawa2 sopir ojol kenapa ?? sopir ojol dapet tip emang kenapa ?? kok aneh,.. profesi org kok dibawa2 kenapa gak bawa2 sesama pilot aja,.. pilot yg berani bawa barang selundupan dan pilot yg gak berani,.. itu lebih fair," ujarnya. 

Advertisement

Ada juga netizen yang mengaku sebagai ojol tidak pernah mengemis diberi tip oleh pelanggan.

"Pilot jjg kan supir. Bedanya pilot di udara. Dan ojol di Darat. Kenapa di bedain ya.... Hadeuhhh . Gw ojol.ngak.pernah ngemis ngemis minta bintang 5. Dan masalah tip itu adalah rejeki tambahan dari customer. Ko nenek Iis yang repot," tambah pengguna akun Twitter @Iwan52774382.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif