SOLOPOS.COM - Uus (Instagram)

Karier Uus di dunia hiburan diprediksi akan meredup.

Solopos.com, SOLO – Dituding telah menghina Rizieq Shihab, Uus terus menuai kontroversi. Pengakses Internet (netizen) terus mem-bully dirinya di media sosial. Tak hanya itu, kontroversi tersebut membuat kariernya di dunia hiburan Indonesia terancam.

Promosi Banjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

Menurut penerawangan konsultan spiritual Roy Kiyoshi, karier Uus benar-benar akan hancur total. “Menurut penerawangan aku, dia itu hancur total. Liat ekspresi mukanya, kariernya jujur banget dari mata batin aku, Uus itu akan redup (karier),” kata Roy sebagaimana dikabarkan Okezone, Rabu (25/1/2017).

Menurut Roy, sebenarnya Uus tak ada niatan sama sekali untuk menghina Rizieq. Sebagai pelawak, Uus rupanya hanya berniat membuat lelucon yang melibatkan orang nomor satu FPI tersebut.

Sayangnya, pemilik nama lengkap Risky Firdaus Wijaksana itu dianggap kebablasan. Seperti yang diketahui, Uus membuat lelucon iklan sampo untuk Rizieq menyusul adanya pernyataan oknum FPI tentang pasang badan apabila sehelai rambut Rizieq jatuh ke tanah.

“Sebenarnya dia tidak ada niat pas lagi melontarkannya. Cuma salah waktu menyampaikannya. Dalam terawangan batin aku, dia kebablasan,” sambungnya.

Kendati aksi Uus kerap dinanti masyarakat, Roy menyebut di masa depan gaya komedi pria berusia 26 tahun itu akan menurun jauh. Lelucon Uus pun diprediksi tidak akan mampu menghibur para penonton.

“Banyolan dia bakal garing gitu dan enggak bakal booming lagi. Orang-orang yang nonton juga bakalan ilfeel,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya