Entertainment
Senin, 10 Desember 2012 - 10:51 WIB

Dude Harlino Ingin Dirikan Pesantren

Redaksi Solopos.com  /  Tutut Indrawati  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Dude Herlino (detik)

Dude Herlino (detik)

JAKARTA--Selain akting, pesinetron Dude Harlino kini sedang disibukkan dengan bisnis restauran. Ia pun masih punya satu cita-cita lagi yakni mendirikan sebuah sekolah.

Advertisement

Sekolah itu akan berlandaskan pendidikan agama semacam pesantren bertaraf internasional. Dude mengaku konsepnya sudah ia pikirkan selama ini.

“Pengen punya sekolah bidang pendidikan bertaraf internasional tapi tidak meninggalkan akar budaya sebagai generasi muda. Keimanan akan dikokohkan di sekolah itu, konsepnya ada di kepala saya,” ujar Dude saat ditemui di Sushi Miyabi, Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (9/12/2012) malam.

“Iya jadi pesantren berbasis kepada pendidikan agama. Nah sekolah yang ingin saya buat tetap tidak meninggalkan akar-akar agama sebagai landasan fundamental imannya seseorang gitu. Di samping itu dia juga punya wawasan internasional sudah banyak sekolah-sekolah atau pesantren seperti itu,” sambungnya.

Advertisement

Meski konsepnya sudah jelas, Dude mengaku belum tahu kapan sekolah itu akan diwujudkannya. Ia masih dalam tahap mencari orang-orang yang punya pemikiran serupa untuk diajak bekerja sama.

“Itu masih dalam tahap wacana, pikiran saya masih dalam dalam berbagi ide ke temen-temen. Kali-kali aja mereka punya mimpi yang sama, siapapun yang punya mimpi yang sama bisa berjuang sama-sama,” pungkas Dude.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Dude Harlino Pesantren
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif