Entertainment
Senin, 15 November 2021 - 20:15 WIB

Eva Celia Bersama Laleilmanino dan Diskoria Raih Piala AMI Awards 2021

Astrid Prihatini Wd  /  Newswire  /  Astrid Prihatini WD  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Eva Celia. (Instagram/@evacelia)

Solopos.com, SOLO-Eva Celia bersama Laleilmanino dan Diskoria berhasil membawa pulang piala AMI Awards ke-24. Kolaborasi mereka membawakan lagu tribute untuk almarhum Chrisye berhasil menghantarkan mereka di kategori Karya Produksi Kolaborasi Terbaik.

Setelah mendapatkan kemenangan itu, Eva Celia berterima kasih atas kesempatan membawakan lagu C.H.R.I.S.Y.E produksi Laleilmanino dan Diskoria.  “Terima kasih buat Laleilmanino, dan Diskoria yang udah izinin aku bawain lagu kalian,” ujar Eva Celia usai menerima penghargaan di AMI Awards 2021, seperti dikutip dari Suara.com, Senin (15/11/2021).

Advertisement

Tidak seperti Eva Celia, Nino sempat gugup dan gemetar juga mengutarakan rasa atas peraihannya di AMI Awards 2021. Ia mengaku masih gugup berada di panggung tersebut. “Makasih banyak buat semua pendengar, buat AMI Awards yang sudah kasih penghargaan, aduh masih deg-degan,” ujar Nino.

Baca Juga:  Kaesang dan Nadya Arifta Go Public, Begini Reaksi Warganet

Setelah meraih piala AMI Awards, mereka pun tampil di atas panggung menyanyikan lagi tersebut. Eva Celia tampak anggun dengan mode rambut ala Chrisye dengan balutan deess berwarna pink sambil berdisko ria.

Advertisement

Kemenangan Eva Celia bersama Diskoria dan Laleilmanino berhasil mengalahkan lima pesaing kolaborasi lainnya yaitu Ade Govinda & Fadly (Tanpa Batas Waktu), Arsy Widianto & Tiara Andini  (Cintanya Aku), Ita Purnamasari, Zoe Jireh, Dwiki Dharmawan (Deru Debu), Marion Jola, Danilla, Ramengvrl (Don’t Touch Me), Raisa, Andi Rianto (Bahasa Kalbu).

Sementara itu penyanyi pendatang baru Anneth Delliecia terpilih menjadi pemenang kategori Penyanyi Pendatang Baru Terbaik terbaik lewat lagu Mungkin Hari Ini Esok Atau Nanti. Ini menjadi kali pertamanya mendapat piala di ajang musik bergengsi ini. “Ya ampun, aku gemetaran sampai mau nangis, huhu,” ujar Anneth sambil memegang piala di AMI Awards, Senin (15/11/2021).

Baca Juga:  Disney Umumkan Serial Terbaru dari Marvel, Siap Tayang di Disney Plus

Advertisement

Anneth mengaku tak menyangka bisa mengalahkan beberapa pesaingnya mulai dari Dere lewat lagu Kota, Misellia Ikwan lewat lagu Akhir Tak Bahagia, Novia Bachmid dengan lagu Ingin Jatuh Cinta, juga Raisaa Anggiani dengan lagu Losing Us. “Aku nggak nyangka banget bisa di sana, thanks god, terimakaih Tuhan Aku, Tuhan Yesus,” ujar Anneth.

Anneth mengaku tak bisa membendung rasa antusiasnya. Ia bersyukur dan berterima kasih pada semua dukungan yang membuatnya berdiri di panggung tersebut.

“Makasih buat keluarga aku, makasih untuk manajemen aku. Makasih buat fans aku makasih AMI Awards,” tutur Anneth.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif