SOLOPOS.COM - Fabienne Nicole Miss Universe Indonesia 2023. (Instagram @missuniverse_id)

Solopos.com, SOLO-Fabienne Nicole terpilih sebagai Miss Universe Indonesia 2023 di ajang kontes kecantikan tersebut yang diadakan di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol, Kamis (3/7/2023) malam. Namun kemenangannya justru jadi sorotan warganet. Simak ulasannya di kabar artis kali ini.

Di ajang tersebut, dia harus bersaing ketat dengan Vina Anggi Sitorus. Pasalnya banyak warganet menjagokan Vina sebagai pemenang kontes kecantikan tersebut.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Namun ternyata yang terpilih sebagai pemenang Miss Universe Indonesia 2023 adalah Fabienne Nicole.  “Benar-benar tidak menyangka, aku sangat bersyukur atas tanggung jawab ini, dan mulai sekarang aku akan menjadi perwakilan negara Indonesia,” ujar Fabienne Nicole dikutip dari kanal YouTube Miss Universe Indonesia pada Minggu (6/8/2023).

Selain Fabienne Nicole yang menjadi pemenang, nama lainnya yang mendapatkan peringkat runner-up yakni Vina Anggi Sitorus (1st Runner-up) dan Muthia Fatika Rachman (2nd Runner-up). Namun kemenangan Fabienne di ajang tersebut rupanya jadi sorotan warganet.

Lalu siapakah Fabienne Nicole? Dikutip dari berbagai sumber pada Minggu (6/8/2023),  pemilik nama lengkap Fabienne Nicole Groeneveld ini lahir 27 Desember 1999.  Namanya dikenal berkat keikutsertaannya dalam ajang Miss Global Indonesia dan keluar sebagai pemenang.

Dia mewakili Indonesia di kancah Miss Global pada 2018 yang digelar di Manila, Filipina. Pada 2023, dia mengikuti Miss Universe Indonesia 2023 mewakili DKI Jakarta dan menang sehingga dia bakal mewakili Indonesia di ajang Miss Universe pada 2023 yang akan diselenggarakan di El Salvador.

Di bidang pendidikan, dia lulusan S1 dari Universitas Pelita Harapan (Bachelor in International Business Management) pada  2019. Setelah itu melanjutkan S2 University of New South Wales (Master in Business Administration) dan Australian Graduate School of Management (AGSM) lulus di pada 2021.

Kendati pernah memenangi kontes kecantikan, keberhasilan Fabienne Nicole meraih gelar Miss Universe Indonesia 2023 ternyata menuai pro kontra warganet. Banyak warganet mempertanyakan kemenangannya.

Hal itu terlihat dari Instagram Miss Universe Indonesia. Tak sedikit warganet mempermasalahkan tinggi tubuh Fabienne.

“Miris, pendek banget knp winner nya ga sadar diri maksa ikutan muid,” tulis @zehmaand*** di kolom komentar salah satu unggahan Miss Universe Indonesia dikutip pada Minggu (6/8/2023).

“Tinggi amat winnernya berapa em tuh?” tanya @iddrus**.

“158 km,” jawab warganet lainnya.

“Udh pake keron ttp kalah tinggi sama Muthia,” tulis @vina.dulu***.

“Persyaratan satu nam lapan yang menang 156 cm,”  tulis @noah***.

“Tinngi dia + crown = tinggi mutia, emg benar 158 keknya,” tulis @xyz_***.

“Fabien kayaknya tingginya ga sampe 165… kaya sama tingginya kaya aku 163 an kayaknya… jauh banget soalnya sama muthia tinggi nya,” tulis @gr_rh***.

Namun hingga saat ini belum ada penjelasan apa pun dari penyelenggara terkait tinggi tubuh Miss Universe Indonesia 2023 Fabienne Nicole.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya