SOLOPOS.COM - Ilustrasi ajang kontes kecantikan dunia (missosologi.info)

Beberapa fakta unik nan kontroversial terjadi pada ajang kecantikan dunia 2016.

Solopos.com, SOLO – Kontes kecantikan dunia menjadi salah satu acara paling ditunggu setiap tahunnya. Di balik gemerlapnya panggung kontes kecantikan yang menghadirkan para wanita cantik dan seksi itu, ada beberapa fakta unik yang sayang untuk dilewatkan.

Promosi Banjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

Nah, apa sajakah fakta unik yang terjadi pada gelaran kontes kecantikan tahun ini? Dilansir laman TimesofIndia, Minggu (30/10/2016), berikut adalah kejadian unik nan kontroversi yang terjadi dalam berbagai ajang kontes kecantikan dunia 2016:

Miss World Kenya 2016 kehilangan gelarnya
Roshanara Ebrahim, juara pertama di ajang Miss World Kenya 2016 harus rela melepakan gelarnya karena dianggap melanggar kode etik sebagai Miss World. Pihak penyelenggara ajang Miss World Kenya tidak memberitahukan kepadanya terkait hal itu. Kabar ia dengar melalui pemberitaan media massa. Evelyne Njambi, sang runner up pertama dari ajang tersebut ditunjuk menggantikan posisi Roshanara sebagai Miss World Kenya 2016.

Jawara Miss Earth India 2016 ditentukan secara sepihak
Ketika ajang Miss Erath India 2016 masih berlangsung, pihak penyelenggara justru langsung menobatkan Rashi Yadav sebagai juara. Keputusan sepihak ini membuat para peserta lain marah dan kecewa.

Gadis keturunan India dinobatkan sebagai Miss World Jepang 2016
Priyanka Yoshikawa, gadis cantik keturunan India ini diutus mewakili Jepang dalam ajang Miss World 2016. Priyanka diklaim memiliki darah India karena sang ayah berasal dari India, sedangkan ibunya berasal dari Jepang. Keadaan itu membuatnya lahir dalam kondisi bi-rasial di Jepang. Kendati terpilih untuk mewakili Jepang dalam ajang Miss World 2016, kemenangan Priyanka menuai banyak kontroversi. Warga Jepang mengklaim, jawara dari ajang Miss World Jepang 2016 semestinya murni berdarah Jepang.

Miss Islandia keluar dari ajang Miss Grand International 2016 karena gemuk
Arna YR Jonsdottir, Miss Islandia 2016 terpaksa keluar dari ajang Miss Grand International 2016 karena dinilai terlalu gemuk. Pihak penyelenggara memberitahunya untuk tidak sarapan dan makan salad sebagai menu makan siang. Akibat merasa marah dan kecewa dengan pihak penyelenggara, ia pun mengatakan ajang kontes kecantikan internasional semestinya bisa melihat kecantikan secara internasional. (Chelin Indra Sushmita/JIBI/Solopos.com)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya