SOLOPOS.COM - Justin Bieber (Mid-day.com)

Tersangka sudah dua kali mencoba membobol kediaman sang superstar.

Solopos.com, LOS ANGELES – Seorang penggemar berat Justin Bieber baru saja diamankan oleh pihak berwajib saat hendak menyelusup masuk ke rumah sang idola. Fans yang identitasnya dirahasiakan itu telah ditangkap pada Senin malam, 23 Oktober 2017 kemarin.

Promosi Gonta Ganti Pelatih Timnas Bukan Solusi, PSSI!

Dilaporkan TMZ, Selasa (24/10/2017), penggemar wanita yang ditaksir berusia 40 tahun itu berniat masuk ke rumah Bieber yang berada di kawasan perumahan mewah Beverly Hills. Terhitung tersangka sudah dua kali mencoba membobol kediaman sang superstar.

“Kami diberitahu bahwa keamanan Justin menahan wanita tersebut sampai petugas tiba. Sumber kami mengatakan wanita tersebut diusia 40-an muncul di rumah sebanyak dua kali dalam seminggu terakhir,” jelas salah seorang sumber.

Ia pun melanjutkan, “Sempat diberi peringatan oleh pihak keamanan untuk menjauh. Kami diberitahu dia akhirnya berhasil sampai ke di depan rumah tapi tidak berhasil masuk ke dalam rumah.”

Pihak keamanan Beverly Hills langsung mengabarkan polisi sekira pukul 19.30 waktu setempat untuk menangani wanita tersebut lebih lanjut. Beredar kabar, sang penggemar harus membayar denda uang senilai 4.000 dollar sebagai jaminan bebas.

Sementara itu, Bieber sendiri tengah berada di rumah ketika kejadian tersebut terjadi. Beruntung pelantun Sorry ini tidak sampai bertemu langsung dengan fan nekat itu.

“Justin ada di rumah saat kejadian tapi tidak melakukan kontak apa pun dengan wanita tersebut,” imbuh insider.

Mantan kekasih Selena Gomez ini bisa dibilang mempunyai basis penggemar yang cukup besar di seluruh dunia. Tidak hanya remaja, para Beliebers (sebutan fan Justin Bieber) pun disinyalir berasal dari berbagai usia.

Semenjak debut perdana lewat lagu Baby beberapa tahun silam, pemuda 23 tahun ini berhasil mencetak sejarah dimana-mana. Album My World pun telah sukses meraih berbagai penghargaan bergengsi. Hingga kini, Bieber masih terus mempertahankan eksistensinya di industri musik dunia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya