Entertainment
Jumat, 7 Maret 2014 - 00:18 WIB

FILM BARU : 99 Cahaya dan Berandal Bersaing Maret

Redaksi Solopos.com  /  Rahmat Wibisono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Poster The Raid 2: Berandal (Examiner.com)

Solopos.com, SOLO — Industri perfilman Tanah Air tengah menunjukkan gaungnya. Hal itu terbukti dengan bermunculannya beberapa film yang mencetak hasil mencengangkan. Setidaknya ada dua film fenomenal yang bakal memanjakan mata pecinta film pada bulan Maret ini.

Film pertama adalah film arahan sutradara Guntur Soeharjanto, 99 Cahaya di Langit Eropa Part 2 yang tayang di bioskop mulai Kamis (6/3). Dikutip dari 21Cineplex.com, 99 Cahaya di Langit Eropa Part 2 tayang di dua bioskop, yakni Studio 21 Solo Grand Mall dan XXI Solo Square. Di dua bioskop itu, film dengan pemeran utama Acha Septriasa (sebagai Hanum Rais) dan Abimana Aryasatya (sebagai Rangga Almahendra) ini tayang lima kali dalam sehari.

Advertisement

99 Cahaya di Langit Eropa Part 2 adalah kelanjutan film 99 Cahaya di Langit Eropa yang tayang 2013 lalu. Pada edisi perdananya, film ini sukses besar dengan torehan jumlah penonton mencapai lebih dari 1,1 juta jiwa. Film bagian kedua ini menceritakan kelanjutan perjalanan Hanum dan Rangga. Kali ini, Hanum dan Rangga menjelajah Kota Cordoba, di selatan Spanyol. Dilanjutkan pencarian tokoh Fatma [Raline Shah] di Kota Istanbul, Turki.

Penonton juga akan disuguhi keindahan alam, bangunan-bangunan khas Eropa, termasuk kebudayaannya lewat mata kamera Director of Photography, Enggar Budiono. Di Turki, Hanum dan Rangga menjelajahi Hagia Sophia, bangunan yang sempat menjadi mesjid indah dan sudah diubah menjadi museum saat pemerintahan Kemal Ataturk.

Film fenomenal kedua adalah The Raid 2: Berandal yang bakal tayang perdana 28 Maret mendatang. Namun sebelum tayang perdana, film ini bisa ditonton ajang ARTE Indonesia Arts Festival 2014 yang akan digelar di Assembly Hall, Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat pada 14-16 Maret 2014. Namun khusus segmen film akan diadakan di Plaza Senayan XXI pada 15-23 Maret 2014.

Advertisement

Sebelumnya, film tersebut mendapat banyak pujian saat tayang di Sundance Film Festival di Amerika Serikat, Januari lalu. “Kami sudah tayang di Sundance tapi itu festival di luar Indonesia, jadi kami ingin tayang di ajang di Indonesia sebelum rilis, karena ini film Indonesia,” ungkap sang sutradara, Gareth Evans, saat ditemui wartawan, di acara konferensi pers di Hard Rock Cafe, Jakarta, Rabu (5/3). (JIBI/Solopos/Detik/Antara)

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif