SOLOPOS.COM - Ilustrasi potongan adegan film Noah (Dailymail.co.uk)

Solopos.com, JAKARTA — Aktor senior Indonesia Lukman Sardi menyeselkan keputusan Lembaga Sensor Film (LSF) yang mencekal atau melarang film berjudul Noah untuk ditayangkan di bioskop-bioskop di Indonesia.

“Kenapa bisa film yang sangat bagus dari semua sisi tidak boleh tayang di Indonesia? Sementara banyak film yang tidak jelas dan tak mendidik justru dibolehkan. Saya menyayangkan dan menyesalkan hal ini,” ujar Lukman di Jakarta, Kamis (27/3/2014).

Promosi Timnas Garuda Luar Biasa! Tunggu Kami di Piala Asia 2027

Menurut Lukman, baik atau buruknya film itu nantinya masyarakat sendirilah yang memberikan penilaian, bukan segelintir orang. “Jadi jangan takut yang berlebihan terhadap suatu film, karena baik buruk atau bagus jeleknya film itu nantinya masyarakatlah yang menilai, kalau jelek juga pasti tidak akan ditonton,” tegasnya.

Sebelumnya, LSF melarang film besutan sutradara Darren Aronofsky itu karena dinilai menyimpang dari kaidah yang dipahami umat Islam sehingga dikhawatirkan akan menimbulkan keresahan dan reaksi dari masyarakat.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya