Entertainment
Selasa, 30 Juni 2015 - 15:45 WIB

FILM TERBARU : Ini Karakter yang Diperankan Yayan Ruhiyan di Yakuza Apocalypse

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Yayan Ruhiyan di film Yakuza Apocalyse The Great War of The Underworld (Istimewa)

Film terbaru Yakuza Apocalypse bakal diperankan aktor laga Indonesia, Yayan Ruhiyan.

Solopos.com, JAKARTA – Pemeran Mad Dog di film The Raid, Yayan Ruhiyan, menyambut gembira perannya di film produksi Jepang, Yakuza Apocalypse. Yayan menceritakan detail perannya di film yang diputar di Cannes International Film Festival itu.

Advertisement

Yayan menyebut perannya di Yakuza Apocalypse tanpa casting. Dalam Yakuza Apocalypse Yayan akan memerankan karakter bernama Kyoken. Yayan menyebut, penampilan fisik dan karakter penamaan Kyoken sama dengan Mad Dog, karakter yang diperankannya di The Raid.

“Kalau di sini artinya sama dengan Mad Dog. Saya tertarik karena ini dua karakter, anime-otaku dan Yakuza,” kata Yayan seperti dikutip Solopos.com dari Detik.

Ketika berkepribadian anime-otakku, Yayan mengenakan pakaian seperti orang culun. Tapi menurutnya definisi nama itu adalah maniak, jadi jangan terkecoh dengan penampilan. Sementara sosok Yakuza digambarkan dirinya yang jago bela diri.

Advertisement

Dalam tiap adegan pertarungan, Yayan tidak secara khusus memperagakan ciri khas pencak silat, karena mungkin kurang relevan dengan karakter Yakuza. “Tapi ini jadi momen bahwa pencak silat adalah seni dan juga olahraga. Dari teknik tarian, bahkan sampai keras dan kasar,” katanya.

Yayan mengawali karier di industri hiburan sebagai koreografer pertarungan film Merantau, sebelum muncul di layar dalam dua film The Raid. Lewat aksi di film-film itu pula nama Yayan melambung hingga ke mancanegara.

Saat Yakuza Apocalypse diputar di Cannes International Film Festival beberapa waktu lalu, nama Mad Dog diteriakkan dengan meriah dan disambut pengunjung.

Advertisement

“Cannes luar biasa. Itu di luar ekspektasi saya. Itu kayak undangan kawinan. Makan, ganti baju, ngobrol, nonton film, terus besoknya pulang. Sangat berkesan buat saya. Siapa sih yang enggak mau hadir di festival internasional? Mudah-mudahan sambutan itu juga bisa saya dapatkan di sini. Di negara sendiri,” kata Yayan.

Yakuza Apocalypse’rilis di bioskop mulai Rabu (1/7/2015) besok.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif