SOLOPOS.COM - Salah satu adegan di film X-Men Apocalypse. (io9.gizmodo.com)

Film terbaru Marvel digadang-gadang bakal menceritakan Cyclop menjadi pemimpin X-Men.

Solopos.com, LOS ANGELES – Film X-Men: Apocalypse kabarnya adalah latar belakang cerita untuk membuka jalan karakter Cyclop menjadi pemimpin. Film ini menggambarkan kelompok mutan yang putus asa dan membutuhkan sosok pemimpin yang baru.

Promosi Pramudya Kusumawardana Bukti Kejamnya Netizen Indonesia

Cyclops seharusnya menjadi pemimpin pasukan X-Men di film selanjutnya mengingat ia tidak pernah keluar dari peran pendukung di beberapa film sebelumnya.

Seperti dilansir Aceshowbiz, Scott Summers alias Cyclops sebenarnya adalah anggota X-Men penting yang diperkenalkan dalam komik Marvel di tahun 1963. Cyclops membantu membentuk The Avengers versi mutan yang akhirnya diadaptasi menjadi sembilan film X-Men.

Namun Cyclops selalu mendapat peran pendukung dalam film-film tersebut. Marvel terlihat lebih mengandalkan sosok Wolverine, Charles Xavier, Erik, dan Raven dalam trilogi First Class-nya.

Film X-Men pertama dari trilogi First Class, Bryan Singer memunculkan kisah cinta segitiga antara Cyclops, Wolverine, dan Jean Grey. Wolverine mendapat tingkat kepopuleran yang lebih tinggi dan Cyclops pun harus merelakan dirinya menjadi cameo dalam film X-Men 2 dan X-Men: The Last Stand.

Dalam X-Men: Apocalypse, sebuah tim baru yang terdiri dari Azazel, Havok, Banshee, dan Angel Salvadore dihadirkan. Cyclops dan Jean sendiri masih meraba-raba bagaimana cara untuk memaksimalkan kekuatan mutan yang dimilikinya. Hal itu membuka spekulasi untuk mengangkat kedua tokoh tersebut menjadi karakter utama dalam film X-Men selanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya