SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta--Penyanyi Glenn Fredly ikut turun aksi ke jalan di depan Istana Merdeka, Jl Medan Utara untuk mendukung Hari HAM Sedunia. Mantan suami Dewi Sandra ini mengaku muak dengan ketidakadilan.

“Saya sudah muak dengan berita ketidakadilan. Sekarang sudah saat demokrasi ditangan rakyat. Sudah saatnya keadilan ditegakan di RI. Ini pertama kali saya turun ke jalan,” kata Glenn di depan ratusan demonstran, Kamis (10/12).

Promosi Mi Instan Witan Sulaeman

“Hari ini saya melihat di tengah mata saya, saya perwakilan dari Indonesia Timur, ketidakadilan dipertontonkan di depan mata saya. Bukan masalah suku tapi masalah ketidakadilan yang hanya dengan keadilan,” tambah Glen yang mengenakan kemeja lengan panjang putih dengan topi.

Ini dia lirik lagu yang diciptakan Glenn dalam waktu 10 menit. Sayang, lagu tersebut belum diberi judul.

Semua yang ada disini// kita semua adalah saudara// jangan beda-bedakan kita, satu kata// kita// lawan.

Pasrah itu bukan kalah// bukan juga menyerah// Selama masih bernafas. Lawan..lawan….// selama matahari terbit dari Timur Papua.

Dalam orasinya, dia juga menyebut kata-kata Presiden RI pertama, Ir. Soekarno, “Beri kami 10 pemuda, maka akan mengguncang dunia. “Nah, saya melihat di depan ini lebih dari sepuluh pemuda. Saya yakin, kalian bisa,” tambahnya.

“Ini panggung terindah. Dan saya mulai hari ini, saya akan berdiri diatas kalian,”pungkasnya.

dtc/isw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya