SOLOPOS.COM - Bastian Steel Bukan Cowok Biasa (Rcti.tv)

Solopos.com, SOLO – Sinetron remaja Indonesia Bastian Steel Bukan Cowok Biasa mendapat teguran dari Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) karena telah menggunakan kata-kata tak pantas yang diucapkan oleh salah satu tokohnya.

Dijelaskan oleh KPI di situs resmi mereka kpi.gi.id, Senin (6/10/2014), sinetron Bastian Steel Bukan Cowok Biasa yang tayang di stasiun RCTI, 19 September 2014 pukul 17.28 WIB melanggar Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Siaran (P3 dan SPS) yang telah ditetapkan.

Promosi Uniknya Piala Asia 1964: Israel Juara lalu Didepak Keluar dari AFC

Kata-kata kata tidak santun yang diucapkan oleh salah satu tokoh dinilai tidak sepantasnya ada dalam sinetron remaja.

Digambarkan oleh KPI, program tersebut menayangkan secara eksplisit adegan seorang remaja wanita berseragam sekolah terjatuh kemudian diselamatkan oleh Bastian dan tampak berpelukan dan bertatapan. Kemudian remaja wanita tersebut menghina Bastian

udah jelek, kribo, kaca mata aneh, dekil bauk lagi.” KPI menilai kalimat/kata-kata tersebut sangat tidak santun dan tidak pantas untuk diucapkan.

Di tayangan selanjutnya, KPI menegaskan kepada tim produksi Bastian Steel Bukan Cowok Biasa, sinetron yang tergolong dalam tayangan remaja harus mengandung muatan, gaya pencitraan dan tampilan yang sesuai dengan perkembangan psikologis remaja serta berisikan nilai-nilai pendidikan, sosial, budaya dan budi pekerti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya