Entertainment
Jumat, 18 Maret 2016 - 00:28 WIB

IBOMA 2016 : Fedi Nuril Sabet Piala Pemeran Utama Pria Terbaik

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Fedi Nuril (Instagram.com)

IBOMA 2016 aktor terbaik diraih Fedi Nuril.

Solopos.com, SOLO – Malam penghargaan Indonesian Box Office Movie Award (IBOMA) 2016 yang ditayangkan SCTV, Kamis (17/3/2016) malam ini, hampir sampai puncaknya.

Advertisement

Fedi Nuril terpilih sebagai pemeran utama pria terbaik berkat aktingya dalam film Surga yang Tak Dirindukan (SYTD). Pria yang namanya melejit lewat film Ayat-Ayat Cinta itu mengalahkan Chicco Jerikho, Adipaty Dolken, dan Raditya Dika.

Berkat film yang sama, Laudya Chintya Bella juga diganjar piala pemeran utama wanita terbaik. Piala itu sebelumnya diperebutkan oleh Chelsea Islan, Dewi Sandra, dan Acha Septriasa.

Dominasi SYTD di IBOMA 2016 tampaknya belum berhenti, sebab film tersebut juga keluar sebagai juara kategori soundtrack film terbaik.

Advertisement

Nama lain yang dipanggil ke panggung adalah Abimana Aryas. Pemain utama film Negeri Van Oranje itu diganjar piala aktor atau aktris terlaris IBOMA 2016. Sedangkan kategori produser terbaik berhasil diraih oleh Frederika.

Sebelumnya, panggung IBOMA 2016 juga dimeriahkan oleh penampilan Sandhy Sandoro dan Wizzy dengan lagu Cinta Cinta Cinta. Hadir pula Geisha yang membawakan lagu Sementara Sendiri dari film Single.

 

Advertisement

 

 

Advertisement
Kata Kunci : Fedi Nuril IBOMA 2016
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif