SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p lang="zxx"><b>Solopos.com, SOLO &ndash;</b> Film <i>Joker </i><span>yang rencananya dirilis 2019 terus menjadi buah bibir. Sejumlah penggemar sudah tidak sabar melihat akting Jaoquin Phoenix yang ditunjuk memerankan katakter musuh bebuyutan Batman itu. </span></p><p lang="zxx"><span>F</span><span>ilm terbaru garapan Warner Bros itu kabarnya dirilis pada 4 Oktober 2019 di Amerika Serikat. Sutradara Todd Phillips yang berperan sebagai sutradara masih merahasiakan alur cerita <a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180923/482/941326/asal-usul-joker-terungkap">film </a></span><a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180923/482/941326/asal-usul-joker-terungkap"><i>Joker</i></a>. <span>Namun, menurut bocoran yang beredar seperti diwartakan </span><i>Digital Spy, </i><span>Senin (24/9/2018), film ini bakal menceritakan asal usul Joker. </span></p><p lang="zxx"><span>Skenario <a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180607/482/920875/plot-dan-cerita-film-solo-joker-masih-rahasia">film </a></span><a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180607/482/920875/plot-dan-cerita-film-solo-joker-masih-rahasia"><i>Joker</i></a> <span>ditulis oleh Glenn Ficarra dan John Requa. Kedua penulis andal ini bakal menggarap naskah yang berbeda dari biasanya. Mereka bakal memberikan sentuhan menegangkan, romantis, sekaligus komedi dalam film tersebut. </span></p><p lang="zxx"><span>Adegan Harley Quinn [kekasih Joker] menculik Dokter Phil saat bertengkar dengan Joker bakal menjadi pembuka naskah yang digarap Glenn Ficarra dan John Requa. Nantinya, film </span><i>Joker </i><span>kabarnya bakal menguak kehidupan masa lalu Arthur Fleck sebagai seorang komedian. </span></p><p lang="zxx"><span>Arthur Fleck pada awalnya cukup sukses menjadi komedian yang sering tampil di acara sirkus. Namun, lama-kelamaan kariernya meredup. Pria yang gagal sebagai komedian itu memutuskan menjadi penjahat gila dan sadis. </span></p><p lang="zxx"><span>Melalui <a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180918/482/940346/begini-penampilan-perdana-joaquin-phoenix-sebagai-joker">film </a></span><a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180918/482/940346/begini-penampilan-perdana-joaquin-phoenix-sebagai-joker"><i>Joker</i></a>, <span>tim produksi ingin menggambarkan kehidupan pria malang yang diabaikan masyarakat. Sikap masyarakat yang tidak peduli itu akhirnya berakibat fatal. Sebab, pria yang merasa diabaikan itu menarik diri dari lingkungan. Dia berubah menjadi pribadi yang cenderung tertutup dan pemarah. </span></p><p lang="zxx"><span>Diberitakan sebelumnya, </span><span>Jaoquin Phoenix adalah tokoh baru yang dipercaya memerankan Joker setelah Jack Nicholson, Heath Ledger, dan <a href="http://entertainment.solopos.com/read/20180607/482/920875/plot-dan-cerita-film-solo-joker-masih-rahasia">Jared Leto</a>. Pada film Hollywood terbaru itu, Jaoquin Phoenix beradu akting dengan Robert De Niro, Zazie Beetz, Frances Conroy, dan Marc Maron. </span></p>

Promosi Pramudya Kusumawardana Bukti Kejamnya Netizen Indonesia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya