Entertainment
Senin, 12 April 2021 - 11:00 WIB

Ini Dia Aktris Korea Selatan Pertama Raih BAFTA

Astrid Prihatini Wd  /  Newswire  /  Astrid Prihatini WD  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Youn Yuh Jung (soompi)

Solopos.com, JAKARTA--Youn Yuh Jung jadi aktris Korea Selatan pertama yang berhasil raih penghargaan di ajang EE British Academy Film Awards atau BAFTA yang digelar di London, Inggris pada Minggu (11/4/2021). Dalam ajang ini, Youn Yuh Jung meraih penghargaan Best Supporting Actress atas aktingnya di film Minari.

Walaupun film ini merupakan produksi Amerika Serikat, tetapi sejumlah pemainnya berasal dari Korea Selatan. Salah satunya Youn Yuh Jung, yang baru saja membuat sejarah.

Advertisement

Penghargaan tersebut menjadikan sang aktris sebagai aktor Korea pertama yang pernah membawa pulang piala dari BAFTA.
Bahkan, Youn Yuh Jung menjadi viral karena pidato kemenangannya. Berbicara melalui video call, sang aktris Korea Selatan ini bercanda dengan menyebut orang Inggris agak angkuh.

Baca Juga: 7 Fakta Jeon Jong Seo, Pemeran "Money Heist" Versi Korea

"Aku tidak tahu bagaimana harus berkata-kata. Aku sangat merasa terhormat bisa dinominasikan. Tidak, tidak. Aku pemenangnya sekarang. Pertama-tama, aku ingin mengungkap bela sungkawa atas kepergian Duke of Edinburgh. Terima kasih banyak atas penghargaan ini," ungkap Youn Yuh Jung sebagaimana melansir detikcom, Senin (12/4/2021).

Advertisement

"Semua penghargaan sangat berarti. Namun yang satu ini sangat spesial, karena aku diakui oleh orang Inggris yang dikenal sebagai orang-orang yang agak angkuh. Mereka menerimaku sebagai aktor yang baik, jadi aku sangat, sangat merasa terhormat dan bahagia. Terima kasih, terima kasih banyak. Terima kasih sudah memilihku. Terima kasih banyak BAFTA," beber Youn Yuh Jung.

Baca Juga: BTS Catat Rekor Di Youtube Lewat Lagu "Fake Love"

Minari bercerita tentang keluarga Yi yang beranggotakan Jacob, Monica, Anne dan David yang berasal dari Korea. Mereka memutuskan untuk pindah ke desa di Arkansas dengan harapan agar mendapatkan kehidupan yang lebih baik.

Advertisement

Kisah film Minari diadaptasi oleh sutradara Lee Isaac Chung pada pengalamannya sendiri saat tumbuh sebagai anak imigran Korea di sebuah pertanian di Arkansas. Dalam sebuah ulasan, Lee mengaku terinspirasi membuat film ini usai dirinya membaca novel pemenang Pulitzer dari penulis Willa Cather.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif