SOLOPOS.COM - Oki Setiana Dewi (Instagram.com)

Instagram artis Oki Setiana Dewi menampilkan pelbagai aktivitasnya.

Solopos.com, SOLO — Oki Setiana Dewi (OSD), kembali membuka akun media sosial Instagram-nya, setelah artis yang kemudian dikenal luas sebagai ustazah ini dihujat, karena dianggap tidak pantas menyandang sebutan sebagai penceramah agama.

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Seperti dilansir Solopos.com sebelumnya, Oki sempat mengunci Instagram-nya pada awal Mei 2016, ketika petisi pencopotan sebutan “ustazah” dirinya, sedang ramai dibicarakan publik dunia maya (netizen).

Kini, setelah kontroversi mengenai diri Oki mulai surut, istri Ory Vitrio tersebut kembali membuka akun Instagram-nya untuk bisa diakses publik.

Oki kembali mengunggah foto-foto dan video singkat kebersamaannya dengan dua anaknya, Maryam dan Khadijah.

Terkait dengan dibukanya kembali akun IG Oki ini, ada netizen menyarankan agar sebaiknya Oki mengunci akun anak-anaknya dan juga dirinya. Mengingat serangan haters yang tidak bertanggung jawab.

Lbh baik akun anak2 d kunci mb. Kasian klo ada haters yg koment. Mendoakan yg jelek2,” tulis @clodi_warna_warni.

Mba @okisetianadewi lebih baik privasi saja akunnya supaya yg selalu komentar ga ngehujat2 lagi, mungkin itu jadi masukan juga,” tulis @sitijanuar.

Sementara itu, ada yang memberi semangat Oki dalam menghadapi komentar pedas dari pihak yang tak menyukainya.

“Semangat yaa ustazah @okisetianadewi. Untuk para sosmed berhati”lah ketika mendengar berita dan jangan langsung di percaya..Ingatlah salah satu tanda kiamat adalah munculnya dajjal yaitu si penebar fitnah..dan mungkin mereka adalah salah satu utusan dajjal…tetaplah berfikiran positif,” tulis @novia_nugrahaningsih.

“Sukses selalu kak oki, teruslah berkarya abaikan mnusia2 syirik, anggp sja mereka sebagai semangat kak oki untuk lbh maju lgi dlm kebaikan,” tulis @twelvemeiragil.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya