SOLOPOS.COM - Nikita Willy (Instagram @nikitawillyoffcial94)

Solopos.com, JAKARTA – Ayah Nikita Willy, Hendra Willy Syam, meninggal dunia, Rabu (6/5/2020). Dia mengembuskan napas terakhir di RS Siloam, Mampang, Jakarta pukul 05.19 WIB.

Sempat muncul spekulasi ayah Nikita Willy meninggal karena Covid-19. Namun kabar tersebut dibantah pihak keluarga.

Promosi Uniknya Piala Asia 1964: Israel Juara lalu Didepak Keluar dari AFC

“Sudah dua hari masuk rumah sakit. Hasil Covid-nya negatif. Tapi karena sekarang musim corona, katanya akan menggunakan standar Covid pemakamannya. Ya kita ikutin aja,” terang ibu Nikita Willy, Yora Febrine, seperti dilansir Detik.com.

Lebih lanjut Yora mengatakan mantan suaminya itu meninggal karena sakit jantung. Jenazah ayah Nikita Willy dimakamkan di TPU Pondok Rangon, Jakarta Timur.

Permakaman itu merupakan salah satu lokasi khusus untuk korban corona. Jenazah tidak dibawa ke rumah duka, namun langsung dimakamkan sesuai protap Covid-19.

Diduga Gegara Pasien Covid-19 Tak Jujur, 300 Karyawan Indogrosir Sleman Rapid Test, 57 Reaktif

Diberitakan Solopos.com sebelumnya, Nikita Willy dan adiknya, Winona, membagikan kabar duka itu di Instagram Stories mereka. Mereka menjelaskan sang ayah meninggal dunia pada pukul 05.19 WIB.

"Innalillahi wainnalillahi rojiun Allahumma firlahu Warhamhu Wa'afihi Wafuanhu.. Telah meninggal dunia pukul 05.19 WIB. Ayah kami Hendry Willy Syam. Kami pihak keluarga memohon maaf atas segala kesalahan almarhum baik disengaja maupun tidak," tulis Nikita Willy.

Menhub Budi Karya Izinkan Transportasi Beroperasi: Boleh ke Luar Kota Tapi Jangan Mudik

Nikita Willy tak lupa memohon doa untuk ayahnya. "Semoga Rahimahullah Husnul Khotimah.. Diterima amal ibadahnya, diampuni segala dosanya dan diberikan tempat yg mulya oleh Allah SWT," lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya