SOLOPOS.COM - Jimin BTS (Koreaboo)

Solopos.com, SOLO-Salah satu personel grup idola K-pop Bangtan Sonyeondan (BTS), Park Jimin, dinyatakan positif Covid-19. Hal itu diumumkan pihak agensi Big Hit Music seperti dikutip dari Yonhap pada Selasa (1/2/2022).

Selain dinyatakan positif Covid-19, Jimin BTS juga menjalani operasi usus buntu dan dalam kondisi stabil.  Sang penyanyi sebelumnya menunjukkan gejala sakit tenggorokan ringan dan sakit perut.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Sebelum dinyatakan positif Covid-19, Jimin BTS juga sempat menjalani tes PCR pada Minggu (30/1/2022).  Pihak agensi mengatakan dia masih mengalami sakit tenggorokan ringan tetapi membaik.

Baca Juga: Kasus Covid-19 Naik Lagi, Masyarakat Diminta Batasi WFO

Jimin tidak memiliki kontak dengan anggota BTS lainnya. Dia menjadi personel keempat grup yang terdiagnosis positif Covid-19. Sebelumnya, tiga personel BTS lainnya yakni RM, Jin dan Suga dipastikan telah pulih sepenuhnya dari Covid-19 dan dibebaskan dari isolasi.

Dalam waktu relatif berdekatan dengan Jimin BTS, dua anggota Drippin yakni Cha Jun-ho dan Lee Hyeop juga dinyatakan positif Covid-19. Hal tersebut diumumkan oleh pihak agensi, Woolim Entertainment pada Senin (31/1/2022).

“Artis kami Lee Hyeop dan Cha Jun-ho DRIPPIN telah dites positif Covid-19 pada pagi hari tanggal 31 Januari,” kata agensi seperti dikutip dari Soompi dan dikutip dari Antara, Selasa.

Sebelumnya, pada Minggu (30/1/2022), Jun-ho mendapatkan hasil tes positif usai menggunakan alat tes mandiri untuk tampil di acara musik. Setelahnya, personel grup termasuk dia menjalani tes PCR.

Baca Juga: Lagu Solo Jimin BTS Cetak Rekor di Youtube

Lee Hyeop dan Cha Jun Ho dinyatakan positif pada Senin (31/1/2022) pagi hari.  “Kami telah menghentikan semua kegiatan yang dijadwalkan, dan kami mengambil tindakan yang diperlukan sesuai dengan pedoman dari otoritas pengendalian penyakit,” ujar pihak Woolim.

Saat ini, Hyeop dan Jun-ho mengalami gejala sakit tenggorokan ringan, dan para anggota serta staf terkait sedang melakukan karantina mandiri.  “Karena masa inkubasi virus, kami akan terus melakukan tes PCR dan menggunakan alat tes mandiri,” kata agensi.

Baca Juga: Peraturan Baru Billboard untuk Hot 100, Apakah Berpengaruh pada BTS?

Pihak Woolim berjanji akan mengutamakan keselamatan artis dan karyawan, dan segera setelah hasil tes dikonfirmasi, mereka berencana terus mengambil tindakan sesuai dengan pedoman dari otoritas pengendalian penyakit Covid-19.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya