Entertainment
Sabtu, 1 April 2017 - 00:00 WIB

K-POP : 20 Hari Ada 23.000 Pembicaraan Seputar Drama Korea di Medsos

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Parodi drama Korea (Youtubue.com)

K-Pop drama Korea kian diminati.

Solopos.com, JOGJA — Kepopuleran Korean Drama (K Drama) semakin membawa virus hallyu atau demam Korea di Indonesia. Jika beberapa tahun lalu, virus hallyu mulai diperkenalkan lewat musik dan fashion para idol Korean Pop alias K-Pop, dari musisi hingga grup musik.

Advertisement

Kali ini, sederet drama terpopuler di Korea Selatan sukses menyebarkan virus hallyu dengan kisah-kisah romantis dari para aktor dan aktrisnya. Di mulai sejak drama yang dibintangi Song Joong Ki dan Song Hye Kyo, Descendants of the Sun dinobatkan sebagai drama paling fenomenal sepanjang tahun 2016.

Kedua bintang dari drama tersebut berhasil menjadi idola paling dipuja oleh para pecinta drama Korea di Indonesia, bahkan di sejumlah negara. Bahkan, drama ini sukses diputar di sejumlah negara di Asia hingga Eropa.

Sejak itu, tayangan drama Korea atau populer disebut drakor, semakin populer dan terus dinanti kisah-kisahnya. Bukan hanya di dunia nyata, hasil pemantauan yang dilakukan Isentia, perusahaan media monitoring asal Australia mencatat kepopuleran drama Korea di dunia maya.

Advertisement

Melalui kantor perwakilannya di Jakarta, perusahaan ini melakukan monitoring dengan periode dari 1-20 Maret 2017. Media Data Researcher PT. Isentia Jakarta, Trian Sulaeman dalam rilisnya, Rabu (29/3/2017), mengatakan terdapat 23.000 pembicaraan menyangkut drama Korea di dunia maya. Pembicaraan di dunia maya didominasi oleh media sosial dan forum online.

“Sebanyak 99 persen penggemar K Drama membicarakan beragam topik drama Korea menggunakan Twitter,” ujar Trian.

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Drama Korea Hallyu K-Pop
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif