Entertainment
Rabu, 13 Maret 2019 - 00:10 WIB

K-Pop: Bukan Pensiun, Seungri Big Bang Dipecat Agensi?

Redaksi Solopos.com  /  Jafar Sodiq Assegaf  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SEOUL – Artis Korean Popular (K-Pop), Seungri, menyatakan mundur dari dunia hiburan Korea Selatan yang membesarkan namanya. Keputusan itu diambil demi menyelamatkan nama baik agensi dan rekan satu grupnya di boy band Big Bang.

Dilansir Allkpop, Selasa (12/3/2019), YG Entertainment pun memberikan tanggapan atas keputusan Seungri pensiun. Mereka menegaskan hal itu sebagai keputusan pribadi Seungri yang tidak dikonsultasikan dengan agensi. Pihak YG Entertainment belum memtuskan bakal memutuskan kontrak dengan Seungri atau tidak. Mereka bakal mengabarkan keputusan ini di kesempatan selanjutnya.

Advertisement

Meski demikian, seorang penulis lagu dari The Black Label, sub-label YG Entertainment, mengatakan Seungri Big Bang dipecat, bukan pensiun. Kabar tersebut dibenarkan oleh komentar dari akun Instagram @ygmyung__ yang akhirnya dihapus.

Sementara itu, Seungri yang dijadwalkan mengikuti wajib militer 25 Maret 2019 dinyatakan tidak memenuhi syarat karena statusnya sebagai tersangka. Pihak Military Manpower Administration (MMA) menyatakan Seungri wajib mengikuti wajib militer jika tidak mengajukan penundaan.

Seungri Big Bang dinyatakan sebagai tersangka yang melanggar undang-undang anti-prostitusi. Akibatnya, dia dicekal oleh kepolisian dan tidak boleh meninggalkan Korea Selatan selama menjalani penyelidikan. Kepolisian Seoul telah mengeluarkan surat yang menegaskan status Seungri Big Bang sebagai tersangka kasus penyedia wanita panggilan.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif