SOLOPOS.COM - Julia Perez (Dok/JIBI/Solopos)

Kabar artis Julia Perez kehilangan handphone saat mensalatkan Olga Syahputra di masjid membuat Jupe bingung. Ia pun membuat sayembara.

Solopos.com, SOLO – Sebagai sahabat, Julia Perez ikut mensalatkan jenazah Olga Syahputra di masjid. Banyaknya peziarah yang ingin melihat dan ikut mensalatkan Olga membuat Jupe kehilangan Iphone 6-nya. Ia pun menggelar sayembara bagi siapapun yang berhasil menemukan smartphone kesayangannya itu.

Promosi Alarm Bahaya Partai Hijau di Pemilu 2024

Aksi Jupe-demikian ia akrab disapa- rupanya tak disukai oleh pengacara Farhat Abbas. Menurut Farhat, apa yang dilakukan Jupe sangatlah berlebihan, apalagi hal di saat publik tengah berduka atas meninggalnya Olga.

“Saran gue buat artis super heboh jupe kalo kehilangan HP jangan teriak2 aja, sana ke kantor polisi buat laporan,” ujar sebagaimana ditilik Solopos.com di akun Twitter Farhat Abbas, Kamis (2/4/2015).

Farhat bahkan mengatakan akan menggantikan smartphone Jupe yang hilang. Tak hanya satu smartphone, bahkan farhat akan memberinya dua handphone sekaligus. Farhat melanjutkan sebagai seorang sahabat Jupe tidak seharusnya mempermasalahkan barangnya yang hilang, apalagi di hari meninggalnya sang sahabat.

Kalo jupe yg datang ke mesjid gue, gue ganti hp nya plus gue tambah 1 lagi hp cadangan, biar dia gak bawel & heboh,” kata Farhat Abbas

“Sayangilah persahabatan, bukan sayangi hartamu,,,” lanjut Farhat.

Menanggapi kicauan ketus Farhat Abbas, Jupe pun berkomentar di Twitter. Ia pun membantah dirinya tak ikhlas kehilangan ponsel. Semua itu ia lakukan hanya untuk menyelamatkan rekaman tentang kanker serviks.

“Farhat Abbas, sudah lah, kita nggak usah berantem di media. Nanti konser Nia daniaty datang ya. 2 Mei, Kita nyanyi burungpun ingat pulang,” ujar Jupe

Kalo saya mau data-data HP saya yang hilang itu balik, karena saya peduli perempuan indonesia. Dia itu ada rekaman tentang kanker serviks,” kata Julia Perez di Twitternya, Kamis (2/4/2014).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya