Entertainment
Kamis, 12 Maret 2015 - 02:40 WIB

KABAR ARTIS : Riuhnya Pemutaran Perdana Lagu Duri Cinta Repvblik di Hari Supersemar

Redaksi Solopos.com  /  Evi Handayani  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Poster pemutaran serentak Duri Cinta grup band Repvblik di sejumlah radio di Indonesia, Rabu (11/3/2015). (Twitter.com/@Repvblik_IND)

Kabar artis grup band Repvblik, merilis lagu terbaru di hari Supersemar.

Solopos.com, SOLO — Kabar artis grup band Repvblik yang merilis lagu terbaru berjudul Duri Cinta, tepat di Hari Peringatan Surat Perintah Sebelas Maret (Supersemar), Rabu (11/3/2015).

Advertisement

Grup band Repvblik yang dibentuk pada 2004 tersebut, sebelumnya merilis lagu Sandiwara Cinta dan Selimut Tetangga. Melalui akun Twitter artis Repvblik, @Repvblik_IND, Rabu, mengabarkan,  Hari Peringatan Supersemar dipilih sebagai hari pemutaran lagu Duri Cinta secara serentak di sejumlah radio di Indonesia.

“Today [hari ini] Pemutaran Serentak @Repvblik_IND #DuriCinta,” tulis @Repvblik_IND.

Kicau tersebut ditulis sesaat sebelum penampilan Repvblik di acara musik Dahsyat RCTI, yang tayang pada Rabu, pukul 07.30 WIB-09.30 WIB. Sayang, Repvblik tidak menjelaskan alasan pemilihan tanggal 11 Maret sebagai hari pemutaran Duri Cinta.

Advertisement

Tak ayal, tanda pagar (tagar) atau hashtag #DuriCinta yang diciptakan Repvblik, melejit jadi trending topic di Twitter. Terpantau hingga Rabu, pukul 13.30 WIB, tagar tersebut menduduki peringkat ketiga, mengalahkan tagar Surat Perintah Sebelas Maret.

Tampaknya, para pengakses internet yang suka menggunakan tagar tertentu atau biasa disebut buzzer, membuat tagar #DuriCinta, lantaran lirik dalam Duri Cinta mengisahkan cerita cinta yang kandas, sehingga sang lelaki harus mengikhlaskan kepergian kekasih. Inspirasi lagu tersebut tidak lain dari pengalaman pribadi sang vokalis, Ruri.

“Ceritanya ada pesan mengikhlaskan. Bukan berarti dikhianati, terus kita juga langsung bunuh diri. Cerita ini adalah pengalaman pribadi saya,” jelas vokalis Repvblik, Ruri, sebagaimana dilansir Detik, Kamis (26/2/2015) lalu.

Advertisement

Lagu Duri Cinta tersebut masuk dalam album kelima artis grup band Repvblik yang bertajuk Sandiwara Cinta.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif