SOLOPOS.COM - Reza Rahadian dan Adinia Wirasti (Instagram @ikanatassa)

Kabar artis Adinia Wirasti belum lama merilis film terbarunya.

Solopos.com, SOLO — Nama Adinia Wirasti, 30, mulai dikenal sejak berperan sebagai Karmen dalam film Ada Apa Dengan Cinta ? pada 2002. Setelah bergabung dengan geng Cinta, karir perempuan yang akrab disapa Asti ini terus menanjak. Sejumlah penghargaan bergengsi ia raih sebagai bukti konsistensinya serius di dunia seni peran.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Baru-baru ini nama Asti kembali diperbincangkan. Aktingnya dalam film adaptasi novel Critical Eleven bersama aktor Reza Rahadian dipuji banyak orang. Gaya bertuturnya membawa penonton larut dalam drama romantis yang minim narasi tersebut.

Saat berbincang dengan wartawan sebelum acara meet and greet Critical Eleven di The Park Mall Solobaru, Rabu (17/5/2017) Asti mengatakan pendalaman karakter dalam film tersebut ia dapatkan melalui proses reading yang ketat, baik naskah maupun novel asli.

“Emosi-emosi dasar Anya [tokoh yang ia perankan] saya dapatkan dari hasil membaca novel. Kebetulan saya juga suka membaca novel sastra jadi ya enjoy aja,” kata dia.

Sebelum Critical Eleven, Asti mengatakan banyak buku novel yang sering ia baca di sela-sela kesibukan shooting. Selain mengisi waktu luang, membaca sastra menurutnya penting untuk meningkatkan kemampuannya di bidang seni peran.

Beberapa buku kesukaan Asti juga banyak yang akhirnya difilmkan. Sehingga pengalaman itu sangat membantu ketika ia ditawari menghidupkan tokoh sentral dalam novel Critical Eleven beberapa waktu lalu.

“Ya makanya itu saat ditawari main Critical Eleven jadi sedikit ada bayangan bagaimana memvisualisasikan novel. Meskipun sempat khawatir juga dengan penilaian para pembaca setia buku tersebut,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya