Entertainment
Sabtu, 11 Januari 2020 - 17:49 WIB

Kesaksian Pengurus Jenazah Lina: Tidak Ada Lebam, Tapi…

Newswire  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Lina mantan istri Sule. (Instagram-@rizkyfbian)

Solopos.com, BANDUNG – Empat wanita yang ikut memandikan jenazah Lina Zubaedah mantan istri Sule diperiksa polisi sebagai saksi, Sabtu (11/1/2020).

Keempat wanita yang merupakan tetangga Teddy menyebut tidak menemukan kejanggalan di jasad Lina.

Advertisement

Dalam pemeriksaan tersebut, pihak Polrestabes Bandung memanggil Teddy dan empat orang pengurus jenazah Lina.

Pemeriksaan dilakukan sejak pukul 10.00 WIB dan berakhir pada 15.00 WIB.

Saksi dicecar 18 pertanyaan oleh tim penyidik dari Satreskrim Polrestabes Bandung.

Advertisement

Keempat orang pengurus jenazah Lina yang diperiksa bernama Eti, Lia, Kosih, dan Yayah.

“Tadi sudah memberikan keterangan sebagaimana apa yang lihat dan rasakan terhadap jenazah Lina. Sekitar 18 pertanyaan tadi dari penyidik,” kata Winarno, juru bicara DKM, seperti dilansir Detik.com.

Winarno menambahkan, keempat wanita itu menyatakan tidak ada yang janggal dari jenazah Lina. Mereka hanya menemukan kuku jari tangan Lina membiru.

Advertisement

Kisah Misteri Prapatan Kamar Mati di Solo

“Dari keseluruhan tidak ada yang janggal. Cuma ada memang tiga tahap pertama persiapan sebelum jenazah dimandikan, ibu-ibu berempat tadi menjelaskan potong kuku. Memang di sana ditemukan kuku almarhum membiru. Kemudian sampai dimandikan dan dikafani tidak ada sesuatu yang ditemukan hal-hal yang ramai [lebam-lebam],” sambung dia.

Menurut Winarno, Teddy dan kedua anak Lina dari Sule, Rizky Febian dan Putri Delina, menyaksikan proses memandikan jenazah.

“Teddy, Rizky, dan Putri ikut menyaksikan [pemandian jenazah],” imbuh Winarto.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif