SOLOPOS.COM - Marshel Widianto dan Kaesang. (Instagram @insta_julid)

Solopos.com, SOLO-Komika Marshel Widianto singgung tren anak pejabat ugal-ugalan saat ketemu Kaesang Pangarep. Seperti apa? Simak ulasannya di kabar artis kali ini.

Sebagaimana diketahui kasus penganiayaan yang dilakukan oleh anak pejabat pajak Mario Dandy Satriyo terhadap putra petinggi GP Ansor Jonathan Latumahina, David, saat ini tengah menjadi sorotan publik. Kasus tersebut kini merembet ke kehidupan mewah keluarga Mario Dandy yang diketahui kerap pamer di media sosial.  Beberapa di antaranya, mobil Rubicon yang dikendarai Mario Dandy saat mendatangi dan menganiaya David dan motor gede Harley Davidson yang juga sempat dipamerkan langsung oleh Mario Dandy di media sosialnya.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Ternyata, tak hanya warganet yang geram dengan kasus Mario Dandy itu, sejumlah artis pun ikut menyindir kelakuan anak mantan pejabat Dirjen Pajak itu. Salah satunya yakni komika Marshel Widianto, ia bahkan menyindir bersama dengan putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep.

Dalam video yang diunggah akun Instagram @insta_julid, Marshel singgung gaya hidup sederhana Kaesang yang dinilai tak mengikuti tren ala anak pejabat yang ugal-ugalan menggunakan harta dan kekuasaan orang tua.  “Hari ini aku ketemu sama mas Kaesang, respect abangku. Keren banget lo mas Kaesang lo, padahal mas Kaesang ini kan keluarga Presiden gitu ya tapi kenapa gak pernah dipakai sih power-power bapaknya,” kata Marshel dikutip dari Instagram @insta_julid pada Selasa (28/2/2023).

“Padahal mas Kaesang bisa, bisa naik mobil mewah, mobilnya asli platnya palsu kan bisa mas. Kenapa gak dipakai mas Kaesang? itu kan bisa dilakukan, kamu anak Presiden mas, kamu tu karismatik, ikutin tren-tren yang ada dong, bapaknya pencitraan anaknya ugal-ugalan, gitu lo mas, kenapa sih Mas Kaesang yak ampun,” ujarnya.

Mendengar celotehan Marshel itu,  Kaesang ikut memberikan membalas dengan sindiran yang mengungkit tentang mobil mewah Mario Dandy. Hal itu sontak membuat keduanya langsung tak kuasa menahan tawanya.

“Gak, kamu belom liat rubiconku aja,” timpal Kaesang.

Video Marshel singgung tren anak pejabat ugal-ugalan bersama Kaesang itu pun menuai beragam komentar dari para warganet. Bahkan tak sedikit yang menyebut bila keluarga Presiden Jokowi adalah adalah salah satu keluarga pejabat yang kerap terlihat sederhana.

“Anak pejabat yg lulus kuliah sampe tinggi, ettitude bagus, usaha sendiri merendah pula kayanyaa cuma keluarga pak de deh..,” cuit @sa****37.

“Nak anak pak jokowi bedah ,,, mereka pux usaha sendiri pux brang brang mewah tpi nggak mau nampak ,, saludddd (emoji tepuk tangan 2x),” imbuh @za****aa.

“anak pejabat asli y vibes nya sprti ini best,” puji @alfuzi***.

“klo masalah ini saya setuju sih , kayanya kaesang anak presiden yang sering terekspose sana sini di konten orang tapi slow banget orang nya kaya ga ngeliatin power klo dia anek presiden,”  tulis @ipeyo***.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya