SOLOPOS.COM - Slank (JIBI/Solopos/Dok.)

Solopos.com, JAKARTA – Menjelang konser musik Indonesia Wow, pentolan grup band legendaris Slank, Bimbim, mengungkapkan kesannya terhadap idol group JKT48. Bimbim menilai JKT48 bisa dijadikan contoh untuk membangun rasa percaya diri dan sikap disiplin.

Grup musik beda generasi dan genre, Slank dan JKT48, akan tampil satu panggung dalam konser musik Indonesia Wow yang digelar di Hotel Ritz Carlton, Pasific Place, SCBD, Jakarta Selatan, Kamis (11/12/2014). Keduanya dipilih sebagai bintang utama karena dianggap bisa memberi efek positif terhadap mental generasi muda.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Menjelang konser musik Indonesia Wow itulah, Bimbim melemparkan pujiannya. Pemilik nama asli, Bimo Setiawan Almachzumi ini menyebut JKT48 sebagai kumpulan anak muda yang berani dan percaya diri.

“JKT48 keren, gue baru kepikiran lagi ternyata itu [aksi JKT48] bikin percaya diri, disiplin dan kreatif,” ujar Bimbim seperti dikutip Solopos.com dari Lipiutan6, Rabu (3/12/2014).

Bimbim sebagaimana dikutip Wowkeren, Rabu (3/12/2014), menilai Nabilah cs memberikan contoh kedisiplinan dan kepercayaan diri yang kurang dimiliki bangsa Indonesia, kini. Kemampuan personel JKT48 mengatur formasi dan kekompakan mereka dianggapnya patut dijadikan contoh.

“Berkelompok itu kan butuh disiplin. Bangsa kita kekurangan kepercayaan diri,” papar Bimbim, “perhatiin deh, enggak ada yang ngambil duduk di depan, pasti ngambil bangku belakang. Itu karena mereka enggak percaya diri. Tapi coba deh lihat anak-anak JKT48, itu mereka semua berani menatap mata orang, semuanya percaya diri.”

Menurut Bimbim, JKT48 memiliki cukup banyak pengaruh bagi masyarakat. Dia pun berharap idol group ini akan semakin memberikan dampak positif bagi masyarakat luas ke depannya.

“Makanya, menurut saya JKT48 itu salah satu contoh anak muda yang disiplin, kreatif, percaya diri. Semoga menular ke anak-anak lain, aku kan juga punya anak cewek,” imbuh Bimbim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya