SOLOPOS.COM - Levon Helm (bocktherobber.com)

Levon Helm (bocktherobber.com)

NEW YORK—Legenda musik rock, Levon Helm meninggal dunia, Kamis (19/4) waktu setempat di Memorial Sloan-Kettering Cancer Center, New York, Amerika Serikat.

Promosi Skuad Sinyo Aliandoe Terbaik, Nyaris Berjumpa Maradona di Piala Dunia 1986

Sejak 1998 drummer dan vokalis grup band The Band itu menderita kanker tenggorokan. Selasa siang waktu setempat, website pribadinya menyebutkan Helm sudah mencapai stadium akhir kanker yang dideritanya. Hingga akhirnya pada Kamis waktu setempat Helm meninggal di usia 71 tahun.

Seperti dikutip Newser dari AP, Jumat (20/4), Helm hanya lulus sekolah menengah. Ia memutuskan bergabung dengan rocker, Ronnie Hawkins pada tur di Kanada pada 1957 sebagai seorang drummer. Pada perkembangan kariernya, Helm bergabung dengan Bob Dylan untuk membentuk band baru bernama The Band.

The Band menggabungkan musik rock, blues, folk dan gospel untuk menciptakan musik unik khas Amerika yang enak didengar. Lagu-lagu seperti The Night They Drove Old Dixie Down, The Weight dan Up on Cripple Creek sukses mengangkat nama The Band. (ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya