SOLOPOS.COM - Vokalis Jamrud, Krisyanto, memuaskan ribuan Jammers yang memenuhi Stadion Trikoyo, Klaten, Jumat (28/6/2013) malam. (Shoqib Angriawan/JIBI/SOLOPOS)

Solopos.com, SOLO — Setelah lima tahun absen menyambangi panggung musik Tanah Air, band pengusung aliran heavy metal asal Amerika, Skid Row, bakal menggelar tur enam kota, Oktober mendatang. Skid Row tak tampil sendirian, dalam konser berlabel Log2Rock ini band gaek kelahiran 1986 tersebut akan beradu panggung dengan Jamrud.

Promotor musik Log Zhelebour membeberkan konsep konser duel dua band dedengkot musik cadas ini. “Kami ingin menampilkan penampilan dua band rok besar dalam konser kali ini. Tidak ada mana yang lebih dominan. Skid Row dan Jamrud sama-sama main selama satu setengah jam. Kami tidak ingin menampilkan band asal mancanegara lebih besar dari band lokal. Komposisi permainannya seimbang,” terang Log, ketika dihubungi Solopos.com, Minggu (25/8/2013) sore.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Untuk memuaskan pengggemar musik rok dari berbagai kalangan, menurut Log, pihaknya bakal menggelar konser dengan harga yang terjangkau.

“Untuk konser di daerah, harga tiket kami jual dengan harga Rp40.000-Rp50.000. Sedangkan di Jakarta, harga tiketnya RP100.000. Kami ingin konser ini bisa dijangkau banyak kalangan pecinta musik rok,” jelasnya.

Sejumlah kota yang bakal disambangi Skid Row Vs Jamrud Oktober nanti antara lain Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Malang dan Surabaya. Log mengungkapkan Solo batal dibidik penyelenggara lantaran belum memiliki tempat konser yang representatif.

Pilih Solo

“Sebelumnya kami memilih Solo dibanding Semarang untuk penyelenggaraan konser ini. Publik Solo apresiasinya terhadap musik rok tinggi. Kami sempat mengajukan izin konser di Stadion Sriwedari. Tapi ditolak karena tempatnya sedang direnovasi. Akhirnya kami batal menggelar konser di Solo. Kalau sudah dapat tempat pengganti, kami akan mempertimbangkan penyelenggaraan konser di Solo,” ungkapnya.

Log mengutarakan kehadiran Skid Row ke Indonesia merupakan realisasi janji promotor musik asal Surabaya ini. “Dulu saya sempat berjanji kalau Skid Row meluncurkan album, kami akan mengundang mereka untuk main lagi di Indonesia. April lalu, Skid Row merilis mini album,” ungkapnya.

Band asal New Jersey ini meluncurkan album mini bertajuk United World Rebellion: Chapter One, 16 April lalu. Album ini memuat lima lagu antara lain Kings of Demolition, Let’s Go, This Is Killing Me, Get Up, dan Stitches. Skid Row kali pertama merlisi album mini B-Side Ourselves 1992 silam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya