SOLOPOS.COM - Ilustrasi Lukisan Kaca (Dok/JIBI/Solopos)

Ilustrasi Lukisan Kaca (Dok/JIBI/Solopos)

Ilustrasi Lukisan Kaca (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLO — Jurusan Seni Rupa Murni, Fakultas Sastra dan Seni Rupa (FSSR) UNS Solo menggelar workshop lukis kaca di kampus setempat, Selasa-Kamis (3-5/9/2013). Sebanyak 50 mahasiswa FSSR mengikuti workshop tersebut.

Promosi Berteman dengan Merapi yang Tak Pernah Berhenti Bergemuruh

Tiga pengajar seni rupa murni Nooryan Bahari, Desy Nurcahyanti, dan Yayan Suherlan didaulat menjadi pemateri dan pengajar lukis kaca ini. Peserta workshop dibekali materi akrilik berukuran A3 dan cat akrilik.

Panitia penyelenggara, Sigit Purnomo Adi, mengutarakan gelaran selama tiga hari ini ingin memberikan pembekalan dan pengayaan artistik melalui lukis kaca.  “Selama tiga hari pelatihan, mereka tidak hanya dibekali teori lukis kaca, tapi juga praktek dengan bimbingan langsung dari tiga pengajar kami,” terang Sigit kepada Solopos.com, Selasa.

Selain memberikan pengayaan artistik kepada mahasiswa seni rupa, lanjutnya, workshop ini juga menjadi bentuk pengujian penelitian lukis kaca yang diketuai Nooryan Bahari.

“Pak Nooryan tahun lalu membuat penelitian mengenai pengembangan model pembelajaran seni lukis kaca dengan memanfaatkan media video untuk meningkatkan apresiasi masyarakat dan kreatifitas pelaku industri kreatif. Bentuk penyampaian materi workshop ini melalui pemutaran video dokumenter lukis kaca,” bebernya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya