SOLOPOS.COM - Marissa Haque (Instagram)

Marissa Haque lega sekaligus prihatin Titing masuk penjara kelas A2.

Solopos.com, SOLO — Artis Marissa Haque mengaku lega dan prihatin setelah mengetahui Titing ditangkap dan dijebloskan ke penjara oleh pihak Polda Sulawesi Tenggara.

Promosi Selamat Datang Kesatria Bengawan Solo, Kembalikan Kedigdayaan Bhineka Solo

Seperti ditayangkan Infotainment Go Spot RCTI, Rabu (30/11/2016), seperti diketahui Marissa dan Titing berseteru dan saling melaporkan ke polisi. Marissa melaporkan Titing ke Polda Metro Jaya karena adanya pemerasan dan ancaman yang dilakukan mantan partner bisnisnya itu. Baca juga: Marissa Tuding Titing Lakukan Ancaman Pembunuhan.

Titing ditangkap oleh Polda Sulawesi Tenggara karena memiliki banyak masalah pidana dengan pihak lain. Bukan hanya dengan Marissa Haque. Penangkapan Titing membuat Marissa Haque prihatin.

Titing masuk penjara kelas A2 yang levelnya seperti maling ayam. Berbeda dengan kelas A1 yang digunakan untuk menahan koruptor. “Sekarang Titing masuk penjara kelas A2 sama kayak maling-maling ayam. Prihatin sih karena tidak sebagus tahanan para koruptor yang lebih manusiawi,” ujar Marissa.

Marissa memang prihatin dengan Titing. Tapi istri Ikang Fawzi itu tidak akan mencabut tuntutannya terhadap Titing. Selain dengan Marissa, Titing juga terseret dengan 13 kasus pidana lainnya.

“Titing ternyata bermasalah dengan banyak orang. Setelah saya melaporkan dia ke polisi ternyata ada 10 masalah Titing yang baru. Sebelumnya ada tiga. Jadi kasus Titing dengan orang-orang itu ada 14, dan saya salah satunya,” ucap Marissa.

Seperi dikutip Solopos.com dari Okezone, Rabu, kasus ini berawal saat Titing menuding secara terbuka melalui media Marissa dituduh menggelapkan honor narasumber sebesar Rp20 juta.

Tak terima, lantas Marissa melaporkan Titing atas tuduhan pencemaran nama baik. Konflik makin pelik saat Titing balik melaporkan Marissa ke Polda Metro Jaya atas dugaan penggelapan uang dan penipuan. Tak sampai di sini saja, Marissa kembali gerak cepat dengan melaporkan Titing atas dugaan pemerasan juga ancaman pembunuhan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya