Entertainment
Rabu, 9 Maret 2022 - 16:30 WIB

Meninggal Dunia, Ini Profil Hilman Hariwijaya Penulis Lupus

Astrid Prihatini WD  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Penulis Lupus Hilman Hariwijaya. (Instagram/@nessa.sadin)

Solopos.com, SOLO-Kepergian penulis Lupus, Hilman Hariwijaya,  pada Rabu (9/3/2022), membuat orang penasaran seperti apakah profilnya. Selama ini karya-karyanya sudah dikenal luas oleh publik.

Semasa hidupnya, Hilman Hariwijaya tak hanya menulis serial Lupus. Dia juga diketahui menulis serial Lupus Kecil, Vanya, Olga dan sebagainya. Simak ulasannya di kabar artis kali ini.

Advertisement

Bagi generasi milenial tak ada salahnya mengenal profil Hilman Hariwijaya yang sangat inspiratif. Dengan mengetahui kiprahnya di dunia penulisan bisa menginspirasi penulis-penulis muda lainnya untuk rajin berkarya.

Baca Juga:  Kabar Duka Penulis Lupus Hilman Hariwijaya Meninggal Dunia

Mengutip binus.ac.id pada Rabu (9/3/2022), Hilman Hariwijaya kelahiran Bengkulu, 25 Agustus 1964. Namanya dikenal sejak menulis cerita pendek yang diberi judul Lupus di majalah Hai di bulan Desember 1986, yang kemudian dibukukan menjadi sebuah novel. Karangannya yang pertama berjudul Bian, Adikku Yang Tak Pernah Ada (1978), yang menang sayembara mengarang majalah Hai.

Advertisement

Sejak itulah, dia nekat terus menulis. Sampai menghasilkan tiga buah novelet yang bagus-bagus, cerpen-cerpen yang tak  terhitung, dan artikel-artikel musik dan remaja. Bakat menulisnya sudah tampak sejak dia belajar menulis. Saat itu dia dengan nakalnya suka menulis-nulis di benda apa pun yang dia jumpai,  termasuk di gaun putih kesayangan ibunya. Buku-bukunya yang diterbitkan Gramedia Pustaka Utama selain serial Lupus adalah Olga Sepatu Roda, Vladd, Vanya, sampai seri baru seperti Cerita Cinta, Mambo, dan Sexy Sixx. Total buku yang telah Ia ciptakan berjumlah sekitar 80 buku.

Baca Juga: Hilman Hariwijaya Meninggal Dunia, Olga Trending di Twitter

Berita duka meninggalnya penulis Lupus ini diinformasikan oleh mantan isteri Hilman Hariwijaya, Nessa Sadin, melalui laman Instagram pribadinya.  “Innalillahi wainnaillahi rojiun. Telah berpulang Hilman Hariwijaya, Rabu, 9 Maret 2022 pukul 08.02 WIB. Mohon dibukakan pintu maaf sebesar-besarnya untuk almarhum,” tulis Nessa di laman Instagram @nessa.sadin seperti dikutip pada Rabu (9/3/2022).

Advertisement

Kabar duka terkait meninggalnya penulis Lupus ini pun mendapatkan 3.421 likes dan 391 komentar. Bahkan tidak sedikit artis turut mengucapkan berduka atas kepergian Hilman.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif