SOLOPOS.COM - Victoria dan David Beckham. (Instagram @davidbeckham)

Solopos.com, SOLO-Cuplikan video momen kocak David Beckham minta istrinya Victoria bicara jujus soal masa kecilnya beredar di sejumlah media sosial dan akhirnya viral. Video itu merupakan potongan dari film dokumenter Netflix berjudul Beckham.

Film dokumenter ini berisi rekaman perkembangan mantan pemain Manchester United, David Beckham yang pernah ditayangkan kepada publik sebelumnya. Simak ulasannya di kabar artis kali ini.

Promosi Liga 1 2023/2024 Dekati Akhir, Krisis Striker Lokal Sampai Kapan?

Namun ada salah satu adegan dalam film tersebut yang menjadi perhatian di media sosial. Adegan tersebut adalah saat sang istri Victoria Beckham bercerita soal masa kecilnya. Victoria mengaku dirinya dan keluarganya tumbuh di lingkungan kelas pekerja.

“Saya pikir kami berdua datang dari keluarga yang bekerja keras. Orangtua kami sama-sama pekerja keras, kami datang dari kelas pekerja,” kata Victoria Beckham dalam film dokumenter tersebut dikutip dari Netflix pada Selasa (10/10/2023).

Namun mendengar pernyataan Victoria, David Beckham tiba-tiba muncul dari balik pintu dan meminta sang istri untuk jujur terkait masa kecilnya.

“Jujurlah,” ujar Beckham.

“Aku sudah jujur,” ujar wanita berjuluk Posh Spice itu.

“Ayahmu mengantarmu sekolah pakai mobil apa?” kata David Beckham.

“Ayahku..,” ujar Victoria.

“No, wrong answer,” ujar David Beckham.

Terus ditekan David Beckham untuk bicara jujur, akhirnya Victoria pun mengakui jika dirinya diantar sekolah dengan mobil merk Rolls-Royce milik ayahnya. Mobil ini merupakan jenis mobil mewah yang diproduksi Inggris.

“Itu tergantung… Baiklah. Di tahun 1980-an ayahku punya Rolls-Royce,” ujar Victoria akhirnya.

Dikutip dari Antara, Selasa (10/10/2023), Beckham adalah serial mini empat bagian yang menelusuri perkembangan bintang sepak bola Inggris dari sosok yang sederhana menjadi salah satu pemain paling dikenal pada masanya baik di dalam maupun di luar lapangan.

Dokumenter itu juga menunjukkan bagaimana pria berusia 48 tahun itu tumbuh menjadi olahragawan ternama dan bertransformasi menjadi ikon media global setelah kesepakatan sponsor dan pernikahannya dengan anggota girlband Spice Girl Victoria Adams.

“Sebenarnya saya merasa itu adalah hal yang benar untuk dilakukan dan pada waktu yang tepat, dan saya juga ingin sesuatu agar keluarga saya dapat mengenangnya kembali dan benar-benar menikmatinya,” kata Beckham.

Awal mula karier Beckham di sepak bola dimulai pada 1990-an di Manchester, dan saat itu klub sepak bola Manchester United adalah salah satu tim yang paling sukses pada masanya.

“Ini mengingatkan Anda pada sesuatu yang sangat istimewa dan saya harap orang-orang menonton ini dan merasa istimewa dan mengingatkan mereka akan kenangan indah,” kata Beckham.

Film dokumenter Beckham juga menyelidiki kontroversi dan kesulitan yang banyak dilaporkan dalam kehidupan publik dan pribadi Beckham serta menampilkan cuplikan yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya