Entertainment
Kamis, 24 September 2020 - 17:25 WIB

Nunung Srimulat Positif Covid-19, Begini Kronologinya

Newswire  /  Chelin Indra Sushmita  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Nunung. (Instagram/@nunungers63.id)

Solopos.com, JAKARTA – Komedian senior Tri Retno Prayudati alias Nunung Srimulat dinyatakan positif terjangkit Covid-19. Saat ini wanita berusia 57 tahun itu masih menjalani perawatan di RSUD Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Sebelum dinyatakan positif Covid-19, Nunung sempat mengeluh badannya terasa sakit. Anaknya, Bagus Permadi, mengatakan sang ibunda sempat kehilangan indera penciuman dan mengalami sesak napas.

Advertisement

"Sempat hilang indera penciumannya. Yang dikeluhkan awal-awal demam, enggak batuk, cuma demam sama sesak gitu saja sih. Batuknya malah nggak, demam sih. Sudah sempat berangkat syuting juga, cuma enggak jadi, pulang," terang Bagus seperti dilansir Okezone, Kamis (24/9/2020).

Dory Harsa Dipecat Sejak Maret, Putus Komunikasi dengan Keluarga Didi Kempot 

Adik Nunung, Nunik, mengatakan, awalnya sang kakak tidak mengalami gejala yang mengarah ke Covid-19. Namun kala itu Nunung sempat merasakan sakit di sekujur tubuhnya hingga dibawa ke rumah sakit.

Advertisement

Nunung yang biasanya doyan makan pun sempat kehilangan nafsu makan selama dua hari. Namun, dia hanya berpikir hal itu terjadi akibat kolesterol yang naik.

Nunung akhirnya ketahuan positif Covid-19 setelah menjalani tes swab atas arahan stasiun televisi tempatnya mengisi acara. Hal ini dilakukan lantaran kondisi kesehatan Nunung tida kunjung membaik.

"Akhirnya mama langsung ada surat dari salah satu stasiun televisi tempat mama bekerja, menganjurkan kalau mama harus swab test. Tapi mama sekarang mukanya sudah jauh lebih segar, enggak kayak hari pertama waktu sakit itu. Lemas-lemasan," sambung Bagus.

Advertisement

Dory Harsa Dipecat Sejak Maret, Putus Komunikasi dengan Keluarga Didi Kempot 

Saat ini, kondisi Nunung berangsur membaik. Fungsi indera penciuman yang sempat terganggu sudah kembali.

Alhamdulillah, di hari ketiga kondisi Mama sebenarnya sudah normal. Tapi indera penciumannya baru balik di hari kelima," jelas Bagus.

Kabar Nunung terjangkit Covid-19 kali pertama diketahui berdasarkan keterangan tetangganya, Krisna Mukti. Dia mendapat kabar itu dari asisten rumah tangganya yang juga bekerja untuk Nunung.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif