Entertainment
Senin, 17 Juli 2017 - 08:30 WIB

Pakai Baju Tradisional Bali, John Legend & Istri Bikin Pangling

Redaksi Solopos.com  /  Rini Yustiningsih  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Chrissy Teigen dan John Legend mengenakan baju upacara adat di Bali (Instagram chrissyteigen)

Saat berlibur ke Bali, John Legend dan istrinya, Chrissy Teigen, mencoba baju tradisional.

Solopos.com, BALI – Pulau Bali kembali membuktikan bahwa daya tarik wisatanya sudah tak terbantahkan lagi. Setelah Lindsay Lohan menghebohkan warganet karena mengunjungi Bali, belum lama ini pasangan musisi dan model internasional, John Legend – Chrissy Teigen mengunggah foto saat mengunjungi Bali.

Advertisement

ChrissyTeigen bersama putrinya Luna (Instagram chrissyteigen)

Chrissy Teigen mengunggah foto dirinya bersama John Legend saat berlibur ke bali, Minggu (16/7/2017). Foto itu menjadi tak biasa karena Chrissy dan John berfoto saat mengenakan baju khas upacara adat di Bali.

Advertisement

Chrissy Teigen mengunggah foto dirinya bersama John Legend saat berlibur ke bali, Minggu (16/7/2017). Foto itu menjadi tak biasa karena Chrissy dan John berfoto saat mengenakan baju khas upacara adat di Bali.

Chrissy mengungkapkan ia dan suaminya berada di sebuah hotel bernama Como Shambhala. Perjalanan wisata ke Bali ini menjadi yang pertama dilakukan Chrissy mulai saat ia hamil delapan bulan hingga putrinya kini berusia 15 bulan.

Kami menghabiskan waktu terbaik di Bali.Como Shambhala, tubuhku belum pernah sesegar ini. Terima kasih atas nurtisi dan perawatan tubuhnya. Terima kasih juga untuk busana upacara tradisional yang cantik ini,” tulis Chrissy. Tak hanya mengunggah foto bersama suaminya, Chrissy juga mengunggah foto bersama putrinya Luna.

Advertisement

Kalian berdua seperti keluarga kerajaan di Asia,” tulis @melvillanuevamd.

“Kalian cantik sekali, warna bajunya indah,” tulis @justeliscia.

Tak hanya komentar-komentar pujian mengenai busana yang dikenakan keduanya, beberapa warganet asal Indonesia mengucapkan selamat datang kepada Chrissy dan John, serta membanggakan Bali.

Advertisement

Selamat datang di Indonesia,” tulis @alvintamaa.

“Yeay, Indonesia  terwakili foto ini,” tulis @gwica.

 

Advertisement

 

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif