Anda bisa mencari berdasar kategori
atau judul berita
Masukan kata kunci

Paula Verhoeven Ternyata Asli Semarang dan Fasih Bahasa Jawa Lho

Paula Verhoeven Ternyata Asli Semarang dan Fasih Bahasa Jawa Lho
author
Kaled Hasby Ashshidiqy Jumat, 30 April 2021 - 15:51 WIB
share
SOLOPOS.COM - Paula Verhoeven (Okezone.com)

Solopos.com, SEMARANG -- Selain sebagau Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah, Kota Semarang menjadi kampung halaman bagi sejumlah pesohor Tanah Air. Salah satunya adalah model dan pemain film Paula Verhoeven.

Bernama lengkap Paula Verhoeven, istri artis Baim Wong ini kelahiran Semarang, 18 September 1987. Meski kini menetap di Ibu Kota Jakarta, Paula ternyata masih fasih berbahasa Jawa.

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Melalui video kanal video YouTube milik adiknya, Chelzea Nail, yang diunggah pada Juni 2019, model cantik blasteran Belanda, Tionghoa, dan Jawa ini menunjukan kebolehannya berbahasa Jawa. Di video yang berjudul “The Verhoeven’s JJ : Kak Paula Ngomong Bahasa Jawa” ini, Chelzea yang  juga fasih berbahasa Jawa memang berniat ingin menguji kakaknya untuk berbahasa Jawa sejak awal.

Baca Juga: Oma Hetty Holscher Tanggapi Isu Perang Dingin dengan Nathalie dan Sule

Chelzea bersama adiknya, Mizheel, pergi ke rumah kakaknya untuk meminta Paula mempraktikan seberapa fasih dirinya berbahasa Jawa. Saat berada di rumah Paula, Chelzea berkata kepada kakaknya itu menggunakan Bahasa Jawa “subscriber-ku pengen ngerti kowe ngomong nganggo basa  Jawa,” kata Chelzea kepada kakaknya.

Engko ya,” jawab Paula.

Di dalam mobil, Paula tidak malu bercakap-cakap menggunakan Bahasa  Jawa bersama kedua adiknya. “Kalian pikir aku nggak bisa Bahasa Jawa?” kata Paula kepada subscriber Chelzea.

Dalam percakapan bersama adiknya itu juga, Paula menceritakan kehidupan pernikahannya bersama Baim Wong yang usia pernikahannya baru seumur jagung. Mereka  juga menceritakan masa-masa saat mereka  hidup bersama saat masih kecil dalam Bahasa Jawa juga.

Baca Juga: Aktris Drakor "Mouse" Cheon Jeong Ha Meninggal Dunia di Rumah

Disebut Bawel

Dalam video ini memang Paula jarang berbahasa  Jawa, tidak seperti kedua adiknya yang sudah terbiasa berbahasa Jawa. Mereka juga  mengaku kalau sering curhat satu dengan yang lain jika mereka ada masalah. Adik-adiknya kompak menilai Paula adalah sosok yang  paling bawel. Namun, Paula mengaku ia hanya ingin jadi kakak yang baik untuk kedua adik-adiknya

"Kowe wae ra gelem nganggo Boso Jow kok," kelakar Chelzea yang merupakan lulusan  Universitas Diponegoro (Undio) Semarang kepada Paula. "You ngomongnya pakai bahasa Jawa nanti tak jawab pake bahasa Indonesia" jawab balik Paula.

Paula sendiri adalah lulusan London School of Public Relation. Sebagai seorang model, ia pernah membintangi beragam iklan komersial,  2 di antaranya dia lakukan bersama suaminya, Baim Wong. Selain sebagai model dan aktris, Paula saat ini juga aktif sebagai YouTuber bersama  Baim Wong. Mereka juga memiliki acara rutin di salah satu televisi swasta.

Paula dan Baim menikah pada akhir 2018 dan telah dikaruniai seorang anak bernama Kiano Tiger Wong yang lahir pada 27 Desember 2019 silam. Dilansir detik.com,  setelah satu tahun kelahiran anak pertama, Paula Verhoeen dinyatakan hamil anak kedua. Kabar ini disampaikan kedua pasangan selebriti ini di kanal YouTube mereka, Baim Paula.

Selain Paula, artis-artis cantik lainnya yang juga ternyata berasal dari Semarang, diantaranya ada Asty Ananta, Jihane Almira, Gita Sinaga, Stella Cornelia,  Aghniny Haque, dan Putri Indonesia 2015 Anindya Putri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya

Koran Solopos


Berita Populer

Dapatkan akses tak terbatas
Part of Solopos.com
ISSN BRIN